Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan gagal lolos ke final Coppa Italia setelah mengalami kekalahan 0-1 dari Lazio di leg kedua semifinal, Rabu (24/4/2019) di Stadion San Siro.
Setelah mampu menahan Lazio 0-0 di kandang lawan pada leg pertama, AC Milan malah kalah di rumah sendiri.
Tim besutan Gennaro Gattuso pun tersingkir di semifinal dengan kekalahan agregat 0-1.
"Lazio pantas ke final. AC Milan merasa malu kalah seperti ini," ujar Gennaro Gattuso seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia.
"Kami layak lolos ke final. Kiper AC Milan, Pepe Reina, membuat skor kemenangan kami tipis saja. Saya pikir kiper kami, Thomas Strakosha, tidak membuat satu pun penyelamatan," timpal pelatih Lazio, Simone Inzaghi.
Skor 0-1 memang tidak mencerminkan apa yang terjadi di atas lapangan.
Jomplangnya performa AC Milan dan Lazio bisa dilihat dari statistik pertandingan leg kedua semifinal Coppa Italia itu.
Baca Juga : Hasil Coppa Italia - Menang di San Siro, Lazio Gagalkan AC Milan ke Final
Baca Juga : AC Milan Gagal ke Final Coppa Italia, Gennaro Gattuso Mengaku Malu