Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Wadah suporter Persija Jakarta dari PP The Jak Mania, menyampaikan laporan pembelian tiket saat timnya menjamu Ceres Negros pada matchday keempat Grup G Piala AFC 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (23/4/2019).
Sempat dilarang masuk ke stadion oleh pihak keamanan, akhirnya The Jak Mania diizinkan masuk dan memberikan dukungan kepada Persija.
Dukungan mereka kepada Persija Jakarta, ternyata belum mampu membantu Persija Jakarta menang atas Ceres Negros.
Persija Jakarta kalah 2-3 dari Ceres Negros meski tim Macan Kemayoran bermain di kandang sendiri.
Baca Juga : Jadwal Piala Indonesia Hari Ini, Bali United Tantang Kaki-kaki Lelah Persija
Tim besutan Ivan Kolev sebenarnya sempat unggul dua gol atas Ceres Negros melalui Sandi Darma Sute menit ke-49 dan Bruno Matos menit ke-57.
Namun, keunggulan Persija tidak bertahan setelah Ceres Negros membalasnya dengan tiga gol melalui Miguel Tanton menit ke-70, Bienvenido Maranon Morejon (85') dan Mike Ott (90+2').
Berikut total pembelian tiket The Jakmania yang dibeli langsung melalui bagian Tiketing PP Jakmania pada laga Persija Jakarta vs Ceres Negros. Selasa ( 23/04/2019) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan - Jakarta
— the Jakmania (@InfokomJakmania) April 25, 2019
-#PersijaJakarta#Jakmania#InfokomJakmania pic.twitter.com/6g6oEpHcdY
Hasil ini membuat Persija Jakarta berada di peringkat tiga klasemen sementara Grup G Piala AFC 2019 dengan empat poin.
Baca Juga : Kehadiran Jakmania Diharapkan Mampu Bantu Persija Tumbangkan Bali United
Meski begitu, Persija Jakarta harus berbangga karena suporter fanatiknya, The Jak Mania dapat hadir ke stadion setelah sempat sebelumnya dilarang oleh pihak keamanan.
Dikutip BolaSport.com dari akun twitter @infokomjakmania, Jumat (26/4/2019), total ada 30.034 The Jak Mania yang membeli tiket melalui PP The Jak Mania.