Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Kepala Jepang Khawatirkan Hal Ini pada Piala Sudirman 2019

By Nestri Yuniardi - Jumat, 26 April 2019 | 15:30 WIB
Pelatih Kepala tim nasional bulu tangkis Jepang, Park Joo-bong. (BWF BADMINTON)

BOLASPORT.COM - Pelatih Kepala tim nasional bulu tangkis Jepang, Park Joo-bong, angkat bicara soal peluang pada Piala Sudirman 2019.

Skuat bulu tangkis Jepang didapuk menjadi tim unggulan teratas pada Piala Sudirman 2019.

Penampilan para pemain Negeri Sakura tersebut pun sangat mendominasi dalam berbagai turnamen reguler BWF pada enam bulan terakhir.

Baca Juga : Link Live Streaming Kejuaraan Asia 2019 - Marcus/Kevin di Court 1

Meski begitu, Park Joo-bong masih memiliki kekhawatiran yang ada dibenaknya.

Seperti dilansir BolaSport.com dari laman BWF, pelatih asal Korea Selatan tersebut menyoroti beberapa negara yang bisa menjadi ancaman skuat bulu tangkis Jepang.

Dia pun tak segan menyebutkan dua negara, yakni China dan Indonesia, sebagai lawan terkuat bagi anak-anak didiknya.

Baca Juga : 8 Besar Kejuaraan Asia 2019 Jadi Peluang Marcus/Kevin Catatkan Revans

"Ya, kami ingin berusaha menjadi juara (di Piala Sudirman 2019), tetapi itu tidak akan mudah," tutur Park.

"China akan tampil di kandang sendiri. China sangat kuat di nomor ganda campuran, mereka punya dua pasangan kuat," ucap Park menambahkan.