Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maurizio Sarri Bisa Buat Chelsea Saingi Dominasi Man City-Liverpool

By Ahmad Tsalis - Minggu, 28 April 2019 | 14:56 WIB
Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri saat konferensi pers. (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, percaya bisa membuat The Blues bersaing dengan Liverpool dan Manchester City di Liga Inggris.

Kiprah Chelsea di Liga Inggris musim 2018-2019 berjalan menakjubkan pada awalnya.

Bersama pelatih anyar Maurizio Sarri, Chelsea tak terkalahkan dalam 12 laga awal Premier League, bahkan sempat menjadi pemuncak klasemen pada pekan kelima.

Namun, inkonsistensi membuat Chelsea keluar dari persaingan gelar juara. Mereka untuk sementara harus puas menghuni peringkat empat dengan raihan 67 angka.

Posisi empat besar yang mereka miliki pun belum aman dari kejaran Arsenal (66 poin) dan Manchester United (64), hingga dua pekan tersisa di Premier League.

Baca Juga : Datangkan Neymar dan Hazard Bisa Bikin Real Madrid Jebol Rp5,2 Triliun

Walau begitu, Maurizio Sarri percaya The Blues bisa mengubah keadaan jika ia bertahan pada musim depan.

Tak berhenti di situ, ia juga yakin bisa mengubah Chelsea menjadi pesaing bagi dua tim kandidat juara musim ini, Liverpool dan Manchester City.

"Saya yakin kami akan mampu menipiskan jarak dengan Liverpool dan Man City dalam dua musim," tutur Maurizio Sarri, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Four Four Two.