Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Man United Layangkan Kritik, Paul Pogba Enggan Adu Mulut

By Henrikus Ezra Rahardi - Senin, 29 April 2019 | 21:08 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kiri), beraksi dalam laga Liga Inggris melawan Chelsea di Stadion Old Trafford, Minggu (28/4/2019). (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Kena kritik keras, bintang Manchester United, Paul Pogba, enggan terlibat adu mulut dengan Roy Keane.

Mantan kapten Manchester United, Roy Keane, sempat melayangkan kritik kepada Paul Pogba.

Kritik tersebut diungkapkan setelah Man United kalah 0-2 dalam Derby Manchester melawan Manchester City di Stadion Old Trafford.

"Saya tak percaya apa yang ia katakan," ucap Keane, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.

"Anda harus ikut bertahan saat bertahan, Ia berkata bahwa sedikit kepanasan usai pertandingan melawan Everton, saya juga mendengar para pemain saling melempar gel rambut satu sama lain."

Baca Juga : Pogba Kabarnya Sepakat Gabung Real Madrid, Juventus Harus Gigit Jari

Baca Juga : Man United Siap Lepas Pogba dan Lukaku Sekaligus Senilai Rp3,6 Triliun

Baca Juga : Manchester United Bisa Gagal Capai 70 Poin, Syarat ke Liga Champions

Di sisi lain, Pogba sempat diwawancara langsung soal kritikan Keane, usai imbang 1-1 melawan Chelsea di Stadion Old Trafford, Minggu (28/4/2019).

"Tak ada masalah," kata Pogba.

"Mereka dibayar untuk berbicara di depan kamera. Saya hanya berfokus tentang apa yang terjadi di lapangan."

"Mereka dapat berkata apa saja yang mereka mau, mereka dibayar untuk itu, saya tak dibayar untuk berbicara. Saya dibayar untuk berada di lapangan dan bertarung untuk tim saya," ujar Pogba.

Di sisi lain, Paul Pogba, terus menerus dihubungkan dengan Real Madrid.

Saat dikonfirmasi usai laga melawan Chelsea, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengatakan bahwa ia berharap Pogba bakal bertahan di Stadion Old Trafford musim panas nanti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kedigdayaan Paris Saint-Germain di Prancis mulai tergerus? #psg #paris #thoomastuchel #tuchel #parcdesprincess #ligue1 #france #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P