Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Datangkan Salah, Pelatih Legendaris Arsenal Puji Liverpool

By Henrikus Ezra Rahardi - Selasa, 30 April 2019 | 16:00 WIB
Duo penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kiri) dan Sadio Mane, merayakan gol yang dicetak ke gawang Huddersfield Town dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Jumat (26/4/2019). (TWITTER.COM/LFC)

BOLASPORT.COM - Arsene Wenger memuji Liverpool soal mendatangkan Mohamed Salah dan melabelinya sebagai salah satu pemain terbaik di dunia saat ini.

Mohamed Salah bergabung ke Liverpool dari AS Roma pada 2017 dan tengah berkembang pesat.

Musim 2017-2018, bintang timnas Mesir ini menyabet gelar sepatu emas Liga Inggris dan membawa Liverpool melaju ke final Liga Champions.

Salah juga kembali mengulang performa menawannya musim 2018-2019 dan mencetak 21 gol di Liga Inggris.

Baca Juga: Eks Striker Persib Dimainkan Jadi Pengganti, Klub Spanyol Ini Kalah

Baca Juga: Rapor Terbaru 2 Pemain Indonesia di Malaysia, Saddil Ramdani Cemerlang

Dia juga membawa Liverpool berjumpa dengan Barcelona pada semifinal Liga Champions, pekan ini.

Selain itu, pasukan arahan Juergen Klopp kini berpeluang meraih trofi Liga Inggris.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, pelatih legendaris Arsenal, Arsene Wenger memuji Liverpool.

Baca Juga: Berprestasi, Timnas Vietnam pun Satu Level dengan Marc Marquez

Baca Juga: Klub Turki Ini Bersama Eks Pemain Asing Persib Dikecewakan Gol Telat

Lantaran, keputusan mendatangkan Mohamed Salah sangat tepat dan saat ini talentanya sangat dihargai di Anfield.

"Mohamed Salah adalah pemain yang fantastis," ucap Wenger.

TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Arsene Wenger saat membawa Arsenal menjuarai Liga Inggris 2003-2004.

"Ia mekar bersama Liverpool setelah tampil sangat menawan di Roma."

Baca Juga: VIDEO – Free Kick Keren dari Saddil Ramdani yang Selamatkan Pahang FA

Wenger juga mengatakan, Salah punya kemampuan bagus dalam memaksimalkan performa walau sempat turun.

"Salah adalah pemain sensasional. Ia sempat tampil kurang baik di Piala Dunia, hingga beberapa pekan," ucap Wenger.

Baca Juga: Eks Bek Lazio Dikartu Merah, Umpan Saddil Ramdani Selamatkan Pahang FA

"Namun, ia kembali ke performa terbaik dan sekarang ia adalah salah satu pemain terbaik di dunia," katanya.

Pria asal Prancis ini mengatakan, Salah layak disebut pembelian paling bagus The Reds sejauh ini.

"Anda harus memberi penghargaan kepada Liverpool, dengan banyak klub di bursa pemain ingin mendatangkan pemain sepertinya, menunjukkan betapa hebatnya mereka."

Baca Juga: Sempat Dikaitkan dengan Persija, Pemain Ini Terancam Didepak Klubnya

Baca Juga: Eks Pilar Persela Ini Kembali Bersinar dan Bawa Klub Myanmar Ini Aman

Liverpool bakal menghadapi Barcelona di Stadion Camp Nou dalam laga semifinal Liga Champions, Rabu (1/5/2019) waktu setempat dengan Salah bakal bermain sejak awal laga.

Namun, Liverpool masih menyimpan pertanyaan soal kebugaran Roberto Firmino.

Baca Juga: Kalah dan Dibobol Lima Gol, Catatan Terbaru Eks Pilar Asing Persib Ini

Pemain asal Brasil tersebut absen saat Liverpool menghadapi Huddersfield, Jumat (26/4/2019) waktu setempat dengan masalah otot.

Namun, pelaih Liverpool, Juergen Klopp berharap Firmino bisa bermain di Liga Champions.

Baca Juga: Misi Besar 2 Pengusaha Indonesia untuk Klub Inggris Berusia 125 Tahun

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mesin kedua klub telah di panaskan. . Bagaimana skor keduanya bolasporter? . #championsleague #ligachampions #tottenham #ajax

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P