Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Rishadi Fauzi, siap memperkuat timnya saat melawan Becamex Binh Duong pada matchday kelima Grup G Piala AFC 2019.
Bomber Persija Jakarta itu dikabarkan sudah mulai pulih dari cedera.
Rishadi Fauzi sebelumnya harus menepi dari latihan Persija selama 1,5 bulan untuk menjalani pemulihan cedera.
Kini pemain asal Tangerang itu telah sembuh dari cedera dan sudah mulai berlatih dengan skuat Macan Kemayoran.
"Selama pemulihan tidak ada kegiatan sama sekali. Saat ini selama seminggu terakhir saya sudah dapat berlatih," kata Rishadi dikutip BolaSport.com dari Antara News.
"Dokter sudah memberikan izin berlatih normal, tinggal bagaimana di pertandingan nanti," ujarnya menambahkan.
Baca Juga : Persija Jakarta Vs Bali United Resmi Diundur dan Pindah Tempat
Pemain berusia 28 tahun itu menambahkan, dirinya saat ini fokus meningkatkan kebugaran fisik.
Selain itu, eks pemain Persebaya Surabaya itu mengaku belum 100 persen karena baru saja bergabung dalam latihan penuh bersama rekan-rekannya.