Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Kiper Man United Tak Sudi Lihat Liverpool Juara Liga Inggris

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 1 Mei 2019 | 07:15 WIB
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (31/3/2019). (TWITTER.COM/LFC)

BOLASPORT.COM - Persaingan Liverpool dan Manchester City dalam perburuan gelar Liga Inggris tinggal menyisakan dua pekan lagi, dukungan pun terus bergema.

Liverpool untuk sementara tertinggal satu poin di belakang Manchester City yang berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris.

Tak pernah gelar liga domestik selama hampir 29 tahun, pasukan Juergen Klopp sangat berhasrat untuk memutus dahaga panjang pada musim ini.

Angan-angan Liverpool untuk menjadi juara tentu mendapat pertentangan. Selain dari fan Manchester City, sikap demikian juga datang dari fan Manchester United.

Baca Juga : Jose Mourinho Klaim Dirinya Tidak Gagal Bersama Manchester United

Salah satunya datang dari Tim Howard, kiper yang pernah membela Manchester United dan Everton, dua musuh bebuyutan Liverpool di Liga Inggris.

Howard tidak segan mengakui bahwa dirinya lebih condong mendukung The Citizens sebagai juara Liga Inggris musim ini.

Sebagai mantan pemain Man United dan Everton, Tim Howard menyadari betul rivalitas yang dibangun dengan The Reds selama bertahun-tahun.

"Saya berharap Liverpool tidak pernah menjuarai Liga Inggris selama saya masih hidup," kata Howard dikutip BolaSport.com dari CNN.

"Ini akan menjadi bagian terakhir dari kedua tim di penghujung musim.

"Semoga saja Liverpool yang tergelincir pada pertandingan tersisa dan Manchester City yang akan menjadi juara," ucap Howard menambahkan.

Baca Juga : Setelah Ole Gunnar Solskjaer Permanen, Manchester United Jadi Crystal Palace

Kiper berkebangsaan Amerika Serikat tersebut menghabiskan empat musim di Old Trafford dan pernah bermain bersama pelatih Man United saat ini, Ole Gunnar Solskjaer.

Namun semenjak kedatangan Edwin van der Sar, posisi Howard mulai tergusur sehingga dirinya memutuskan untuk hijrah ke Everton pada 2007.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mesin kedua klub telah di panaskan. . Bagaimana skor keduanya bolasporter? . #championsleague #ligachampions #tottenham #ajax

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P