Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alhasil, meski Shesar terus mengejar, upaya mendekatkan skor hanya berhasil mengantarnya meraih 12 angka.
Jonatan tanpa kesulitan berarti menambah koleksi poin dan menutup pertandingan dengan 21-12.
Hasil New Zealand Open 2019 - Ahsan/Hendra Lolos dari Ujian Pertama https://t.co/SNFgy6r2RQ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 30, 2019
Kemenangan di gim pertama membuat Jonatan Christie semakin bersemangat dan langsung unggul 5-0 pada awal gim kedua.
Setelah itu, barulah Shesar Hiren Rhustavito berusaha bangkit dan memperkecil skor menjadi 3-5.
Susul-menyusul poin terjadi hingga kedudukan 9-7 untuk Jonatan.
Jonatan kembali bisa memanfaatkan situas dengan baik tatkala meraih enam poin secara berturut-turut hingga unggul 15-7.
Shesar kembali berusaha bangkit dengan mencetak dua poin beruntun. Namun, lagi-lagi Jonatan membalas dengan empat poin sekaligus.
Keunggulan 19-9 membuat Jonatan Christie semakin tak terbendung.
Dia hanya kecolongan satu poin dari Shesar, namun sebaliknya, dia pun bisa menambah dua angka terakhir.
Jonatan Christie pada akhirnya sukses menutup gim kedua dengan 21-10.