Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Borneo FC, Mario Gomez, mengaku akan kembali fokus mempersiapkan timnya menyambut Liga 1 2019 yang sebentar lagi akan bergulir.
Borneo FC sukses melaju ke babak semifinal Piala Indonesia 2018 setelah di perempat final menyingkirkan Persib Bandung.
Tim beralias Pesut Etam itu unggul gol tandang atas Persib Bandung meski agregat berakhir sama kuat 4-4.
Penentuan Borneo FC lolos ke semifinal Piala Indonesia 2018 terjadi seusai mereka menjalani laga leg kedua babak delapan besar melawan Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (4/5/2019).
Baca Juga : Menang atas Borneo FC, Persib Gagal Lolos ke Semifinal Piala Indonesia 2018
Pada laga ini, Borneo FC mengalami kekalahan tipis dengan skor akhir 2-3 dari Persib Bandung.
Keberhasilan itu membuat beberapa pihak merasa bangga termasuk suporter fanatik Borneo FC, Pusamania, dan pelatih tim Pesut Etam, Mario Gomez.
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Kaltim, Minggu (5/5/2019) Mario Gomez akan melakukan evaluasi tim untuk mengejar target terbaik di Piala Indonesia dan Liga 1 2019.
Baca Juga : Bocoran Strategi Borneo FC Untuk Lawan Persib Bandung, Bertahan Total?
Dia pun merasa senang dapat membawa Borneo FC melaju hingga ke babak semifinal Piala Indonesia 2018.