Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menilai keberhasilan meraih gelar juara New Zealand Open 2019 penting untuk memulai perjalanan menuju Olimpiade Tokyo 2020.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan keluar sebagai kampiun setelah menang atas Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang), 20-22, 21-15, 21-17, pada laga final di Eventfinda Stadium, Auckland, Selandia Baru, Minggu (5/5/2019).
Menurut Ahsan, kemenangan tersebut penting, mengingat New Zealand Open 2019 merupakan pembuka rangkaian turnamen perhitungan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.
Pengumpulan poin untuk kualifikasi Olimpiade musim panas tahun depan akan berlangsung hingga April 2020 mendatang, tepatnya sampai Kejuaraan Asia di Jepang.
"Kemenangan ini istimewa, sekaligus awal penting untuk kualifikasi Olimpiade dan mendapatkan awal yang baik," kata Ahsan yang dilansir BolaSport.com dari laman resmi turnamen New Zealand Open 2019.
Dia tidak menampik bahwa pasanan Endo/Watanabe adalah lawan yang sangat tangguh.
Ahsan/Hendra sempat tertinggal sebelum bisa menyusul perolehan poin Endo/Watanabe dan menyamakan kedudukan.
Saat mereka berada dalam keadaan memimpin skor pun, pasangan lawan yang menjadi unggulan ketiga tetap bisa menyulitkan.
"Lawan kami sangat kuat. Mereka memberikan tantangan berbeda. Saya dan Hendra harus bersabar," ucap Ahsan.
Baca Juga : New Zealand Open 2019 - Gelar Juara Jadi Bekal Jonatan Tatap Olimpiade
Sementara itu, Hendra mengatakan perjuangan dia dan Ahsan masih jauh dari kata selesai.
"Kami gembira dengan kemenangan ini, tetapi saya dan Ahsan harus terus berlatih dan memperbaiki diri," tutur dia.
Indonesia menjadi juara umum pada New Zealand Open 2019 berkat dua gelar juara dan satu predikat runner-up.
Selain Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, gelar juara juga direngkuh Jonatan Christie dari nomor tunggal putra.
Sementara itu, pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi runner-up setelah ditundukkan wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.