Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro mengungkapkan kekecewaan karena laga uji coba kontra Persebaya Surabaya harus batal.
Padahal laga itu merupakan persiapan PSS Sleman jelang bergulirnya Liga 1 2019.
Baca Juga: Penalti Bantu Persija Kalahkan Bali United dan Lolos ke Semifinal Piala Indonesia
Seto Nurdiantoro mengungkapkan ingin belajar banyak dengan Persebaya Surabaya.
Apalagi, uji coba akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, PSS Sleman bakal menghadapi teriakan lantang dari Bonek, fan Persebaya.
Baca Juga: Saddil Ramdani Rasakan Kepahitan Pertama di Liga Super Malaysia 2019
"Sebenarnya batalnya ini sayang. Artinya, kami ingin belajar dari mereka, dari situasi penonton yang cukup banyak," kata Seto dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
Laga uji coba kontra Persebaya rencanannya digelar pada Selasa (7/5/2019).
Baca Juga: Tanpa Eks Pemain Bertahan Persib, Klub Australia Ini Tetap Terpuruk
Saat ini, Seto tengah memutar otak untuk mengagendakan uji coba lainnya.