Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Striker Persib cetak Gol, Klub Turki Selamat dari Kekalahan

By Estu Santoso - Senin, 6 Mei 2019 | 03:45 WIB
Pemain Elazigspor, Serdar Ozbayraktar (kanan) berebut bola dengan pilar Umraniyespor, Mohammed Gonulacar pada lanjutan kasta kedua Liga Turki, 4 Mei 2019. (facebook.com/ElazigsporOnline)

BOLASPORT.COM – Satu dari tiga gol terbaru klub Turki, Elazigspor dicetak oleh eks striker Persib Bandung, Christian Bekamenga pada Sabtu (4/5/2019) malam WIB.

Ini adalah gol pertama eks striker Persib itu untuk klub kasta kedua Liga Turki atau TFF 1 Lig 2018-2019.

Elazigspor menjamu klub papan tengah Umraniyespor di Stadion Yeni Malatya dan laga selesai tanpa pemenang.

Baca Juga: Tanpa Eks Pemain Bertahan Persib, Klub Australia Ini Tetap Terpuruk

Skor akhir pertandingan ini adalah 3-3 dan tim tamu sempat unggul 3-0 terlebih dulu sampai menit ke-84.

Tiga gol Umraniyespor pada laga ini dibuka sumbangan winger Bahadr Tadelen.

Baca Juga: Saddil Ramdani Rasakan Kepahitan Pertama di Liga Super Malaysia 2019

Skor 1-0 untuk keunggulan tim posisi delapan kasta kedua Liga Turki ini bertahan sampai jeda.

Memasuki babak kedua, dominasi tim tamu kembali terlihat dan buktinya ada dua gol tambahan dari Umraniyespor.

Baca Juga: Fernando Torres Mandul, Klub yang Dibela Kalah dan di Zona Degradasi

Emircan Altintas dan Recep Alydin menambah keunggulan tim tamu.

Gol-gol itu terjadi pada menit ke-66 dan 79.’

Tertinggal dari tim, pelatih Mustafa Aksu memasukkan Christian Bekamenga pada menit ke-57.

Baca Juga: Eks Striker Barcelona Cetak Gol, tetapi Dikalahkan Pemain Thailand

Eks pemain Persib ini masuk menggantikan striker asal Senegal, Lamine Diarra.

Bekamenga pun mampu menjadi pembangkit timnya yang tertinggal.

Dia mencetak gol pertama timnya pada laga ini sekaligus sumbangan perdana untuk Elagigspor, yang merekrutnya awal tahun ini dari status bebas klub sang pemain.

Baca Juga: Man United Incar Kiper Real Madrid untuk Gantikan David de Gea

Gol pemain depan asal Kamerun pada menit ke-85 ini seolah membangkitkan semangat para pemain Elazigspor.

Hasilnya, dua gol tambahan tercipta untuk menyelamatkan tuan rumah dari kekalahan di markas mereka.

Dua gol itu sumbangan dari pemain sayap Mustafa Eskihellac pada menit ke-88 dan 91’.

Baca Juga: Bali United Dikalahkan Persija, Teco Puji Penampilan Andritany

Gol kedua Eskihellac dicetaknya melalui sepakan 12 pas.

Namun meski selamat dari kekalahan, Elazigspor masih berkutat di zona degradasi.

Mereka berada di atas juru kunci Karabukspor yang pasti sudah turun kasta musim depan.

Baca Juga: Persipura Terpaksa Coret Dua Pemain Asing Karena Masalah Ini

Nilai sementara Elazigspor adalah 25 atau kalah satu poin dari tim atasnya, Afjet Afyonspor.

Dua tim ini berjuang agar mampu minimal finis pada 15, itu peringkat terbawah paling aman.

Baca Juga: Bawa Persija Menang Lawan Bali United, Ini Kata Ismed Sofyan

Kini, Elazigspor ada di posisi 17 dan Afjet menempati peringkat 16.

Tim posisi 15 masih ditempati Girensunspor dengan poin sementara 30.

Kasta kedua Liga Turki masih menyisakan lima laga lagi atau saat ini memasuki pekan ke-32.

Baca Juga: Unggah Video Robert Alberts, Bobotoh Serbu Instagram Pemain PSM Ini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P