Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pekan ke-37 Liga Inggris musim 2018-2019 belum rampung digelar. Masih tersisa satu laga yang akan dipertandingkan di Stadion Etihad dini hari nanti antara Manchester City menghadapi Leicester City.
Persaingan perebutan gelar Liga Inggris musim ini masih berjalan seru.
Kemenangan 3-2 atas Newcastle United di St James' Park, Sabtu (4/5/2019), berhasil membuat Liverpool memaksa Manchester City menuntaskan perburuan gelar musim ini hingga pekan terakhir.
Pada match ke-38 yang akan digelar pekan depan, pengamat dan pencinta sepak bola akan mengarahkan perhatian mereka pada laga di Anfield dan Amex Stadium.
Hal yang menarik ialah penentuan siapa yang akan menjadi juara Liga Inggris musim ini akan ditentukan oleh perlawanan klub-klub dengan logo dan julukan binatang terhadap dua kandidat kampiun.
Juara bertahan Manchester City akan memainkan laga penentuan menghadapi Brighton & Hove Albion di Amex Stadium.
The Seagulls adalah julukan bagi Brighton, yang baru saja memastikan diri tetap bertahan di Divisi Utama Liga Inggris musim depan usai kekalahan Cardiff City dari Crystal Palace di pekan ke-37.
Baca Juga : Jika Tim Inggris Juara Liga Europa, Siapa Saja Wakil di Liga Champions?
Baca Juga : Bikin 15 Assist di Liga Inggris, Eden Hazard Jadi Raja di 5 Liga Top Eropa