Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.com - Gol tunggal Vincent Kompany membawa Manchester City berhasil mengalahkan Leicester City di laga penutup pekan ke-37, Selasa (7/5/2019) dini hari WIB.
Kemenangan itu tidak hanya memastikan Manchester City kembali ke puncak klasemen sementara menggeser Liverpool tetapi juga memastikan City mampu mengalahkan semua klub Inggris yang mereka hadapimusim ini, minimal sekali di waktu normal 90 menit.
The Foxes menjadi klub Inggris ke-24 yang berhasil ditaklukkan The Citizens musim ini.
Man. City sudah pernah mengalahkan Leicester City sebelum akhir pekan ini, tepatnya di babak perempat final Piala Liga.
Namun, kemenangan itu baru diraih pasukan Pep Guardiola lewat drama adu penalti. Pada laga 90 menit kedua tim bermain imbang 1-1.
Baca Juga : Sorotan Utama ONE: For Honor di Indonesia, Mama Nonton Sampai Tuhan Bekerja
Sementara, pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, Man City justru tumbang dengan skor 1-2 di Stadion King Power.
Sebelum mengalahkan Leicester City dini hari tadi, Sergio Aguero dkk sudah mampu mengalahkan 18 tim lainnya Liga Inggris musim ini.
Tercatat sudah 12 klub, termasuk Man. United, Tottenham Hotspur dan Arsenal, yang berhasil dikalahkan The Citizens dalam laga kandang dan tandang.
Brighton akan menjadi klub Premier League ke-13 yang akan menderita kekalahan laga kandang dan tandang kontra Man City apabila kalah dari Sergio Aguero dkk pada pekan terakhir musim.