Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kebobolan Empat Gol, Suarez Sebut Pertahanan Barca Seperti Anak-Anak

By Henrikus Ezra Rahardi - Rabu, 8 Mei 2019 | 10:20 WIB
Mantan pemain Liverpool yang kini memperkuat Barcelona, Luis Suarez dan Philippe Coutinho (TWITTER.COM/EYEINAFRICA)

"Untuk gol keempat, kami seperti siswa sekolah, kami bersiap untuk menerima kritik yang bakal menghujani kami sekarang," tutur Suarez.

Baca Juga : Pahlawan Tersembunyi Liverpool Kalahkan Barcelona: Seorang Ball Boy

"Kami sangat sedih dan terluka, kami harus merasakan ini, meskipun kami profesional," ucap Suarez menambahkan.

Barcelona, yang baru saja meraih juara Liga Spanyol musim 2018-2019 merupakan satu-satunya tim yang tak terkalahkan di sepanjang gelaran Liga Champions musim ini.

Kekalahan dari The Reds menjadi kekalahan pertama bagi Blaugrana di Liga Champions.

Selain itu, kekalahan ini mengulang rekor Barcelona di musim 2017-2018, yaitu gagal lolos ke fase selanjutnya setelah unggul tiga gol lebih dulu.

Saat itu, Barcelona sempat menang 4-1 di leg pertama atas AS Roma di perempat final Liga Champions.

Namun, Giallorossi kemudian berhasil membalikkan kedudukan dengan menang 3-0 di leg kedua dan lolos ke semifinal Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Secara mengejutkan Liverpool mampu membalikkan keadaan dan mengalahkan Barcelona dengan lesakan 4 gol, yang mengantarkan The Reds menuju ke final Liga Champions 2018-2019 dengan keunggulan agregat 4-3. . Bagaimana pendapat kalian? . #liverpool #barcelona #ucl #championsleague #ligachampions

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P