Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Klub Liga 1 2019 – Persib Memulai Musim dengan Drama Suksesi 

By Estu Santoso - Sabtu, 11 Mei 2019 | 04:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya pada laga melawan Borneo FC di Piala Indonesia 2018. (INSTAGRAM.COM)

BOLASPORT.COM – Persib Bandung sebelum memulai perjuangan pada Liga 1 2019 harus melalui drama suksesi pelatih.

Persib memutus kontrak pria asal Montenegro, Miljan Radovic yang baru bertugas sekitar tiga bulan.

Namun, Persib selama ditangani Miljan gagal melaju lebih jauh pada Piala Presiden 2019 dan Piala Indonesia 2018.

Baca Juga: Timnya Kalah Lagi, tetapi Eks Pemain Mahal Persib Menuju Liga Europa

Robert Rene Alberts yang sebelumnya resign dari PSM Makassar pun disambar Persib sebagai arsitek anyar Maung Bandung.

Kini, pelatih asal Belanda dihadapkan persoalan penumpukan pemain skuat Maung Bandung.

Dia harus mampu memilih pemain yang memang harus dilepas karena kuota amunisi di Liga 1 2019.

Baca Juga: Striker Pemberi Harapan Palsu Persib, Kini Mandul di Liga Thailand 1

Berikut daftar pelatih dan pemain Persib Bandung musim 2019.

Kabinet Kepelatihan:

Pelatih: Robert Rene Alberts (Belanda)

Asisten Pelatih: Budiman

Pelatih Kiper: Gatot Prasetyo

Pelatih Fisik: Yaya Sunarya

Komposisi Pemain:

Kiper: Muhammad Natshir, Muhammad Aqil Saviq, I Made Wirawan

Belakang: Ardi Idrus, Bojan Malisic (Serbia), Saepulloh Maulana, Henhen Herdiana, Fabiano Rosa Beltrame (Brasil), Achmad Jufriyanto, Zalnando, Indra Mustafa, Supardi Nasir, Mochammad Syukur Al Amin Fisabillah

Tengah: Beckham Putra Nugraha, Abdul Aziz, Esteban Gabriel Vizcarra, Dedi Kusnandar, Agung Mulyadi, Gian Zola Nasrullah, Kim Kurniawan, Hariono, Puja Abdillah, Syafril Lestaluhu, Rene Mihelic (Slovenia), Erwin Ramdani

Depan: Ezechiel N’Douassel (Republik Chad), Febri Haryadi, Fulgesius Billy Paji Keraf, Frets Butuan, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh, Artur Geworkýan (Turkmenistan), Ghozali Siregar, Wildan Ramdhani

Markas: Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P