Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ulangi Musim Lalu, Persipura Kembali Tampung Eks Pemain Madura United

By Nungki Nugroho - Jumat, 10 Mei 2019 | 13:00 WIB
Striker Madura United, Mamadou Samassa, saat tampil melawan Selangor FA dalam laga uji coba. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persipura Jayapura mengulangi peristiwa musim lalu dengan kembali merekrut eks pemain Madura United untuk menjadi andalan di Liga 1 2019.

Koneksi Persipura Jayapura dan Madura United kembali menghiasi bursa transfer Liga 1 2019.

Musim lalu, Persipura mendaratkan eks striker Madura United, Marcel Sacramento, di detik-detik akhir jelang kompetisi.

Kini, Persipura kembali merekrut eks striker asing Madura United, Mamadou Samassa.

Baca Juga : Mengenal Mamadou Samassa, Penyerang Anyar Persipura Jayapura

Kehadiran Samassa sekaligus melengkapi kuota pemain asing Persipura untuk tampil di Liga 1 2019.

"Manajemen sepakat untuk kontrak Mamadou guna memperkuat lini depan Persipura Jayapura," kata juru bicara Persipura, Eveerth Zakarias Jumilena, dikutip BolaSport.com dari Antara News.

Uniknya, Eveerth menyebut bahwa perekrutan Samassa dilakukan agar Persipura tak perlu mengurus perizinan transfer.

"Kami memutuskan untuk merekrut Mamadou Samassa karena tahun lalu dia bermain di Indonesia sehingga tidak harus mengurus International Transfer Certificate (ITC), kami hanya perlu mengurus visa dan Kitas," ujarnya menambahkan.

instagram.com/maduraunited.fc
Mamadou Samassa saat resmi menandatangani kontrak bersama Madura United pada Jumat (27/7/2018).

Baca Juga : Persipura Tetap Berkandang di Mandala pada Pekan Awal Liga 1 2019

Samassa akan segera didaftarkan sebagai pemain Persipura dalam waktu dekat bersama satu nama lokal yakni Theofilo Numberi.

Selama membela Madura United, Samassa telah mencetak enam gol dari 13 pertandingan di Liga 1 2018.

Rapor ini bisa menjadi acuan bagi pelatih Persipura, Luciano Leandro, untuk mengoptimalkan eks striker timnas U-21 Prancis tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Deretan pencetak hattrick di laga semifinal Liga Champions. . RALAT: Dortmund 4-1 Real Madrid . #ucl #championsleague #ligachampions #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P