Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pikul Beban Berat Usai Dikalahkan Liverpool, Ronaldo Simpati Pada Messi

By Henrikus Ezra Rahardi - Jumat, 10 Mei 2019 | 16:30 WIB
Aksi megabintang Barcelona, Lionel Messi, saat melawan Liverpool dalam leg kedua semifinal Liga Champions, Selasa (7/2/2019) (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo menaruh simpati kepada Lionel Messi yang harus menanggung beban berat usai Barcelona kalah dari Liverpool di semifinal Liga Champions.

Lionel Messi tampak seperti tak berdaya saat Barcelona kalah 0-4 dari Liverpool dalam pertandingan semifinal Liga Champions di Stadion Anfield, Selasa (7/5/2019).

Kekalahan tersebut terasa menyesakkan bagi Barcelona, yang pada leg pertama di Stadion Camp Nou berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 3-0.

Kemenangan Liverpool bakal membawa mereka bertemu Tottenham Hotspur di pertandingan bertajuk all-English final di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, (1/6/2019).

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, sang rival, Cristiano Ronaldo sempat berbicara soal Lionel Messi.

Baca Juga : Solskjaer Blak-blakan Ingin Man United Beli Pemain seperti Cristiano Ronaldo

 Baca Juga : Tak Ada Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo di Final Liga Champions untuk Pertama Kali Sejak 2013

Megabintang asal Portugal tersebut untuk pertama kalinya sejak 2015 tak tampil di final Liga Champions, pasca-kekalahan Juventus dari Ajax Amsterdam pada babak perempat final.

"Sangat tak adil bila mencari kambing hitam soal kekalahan," tutur Ronaldo.

"Saya melihat Barcelona adalah tim yang bagus dan mempunyai pemain terbaik di dunia, yaitu Messi."