Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Diminta Harus Bisa Kalahkan PSS Sleman di Maguwoharjo

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 14 Mei 2019 | 14:15 WIB
Pemain Arema FC merayakan gol yang dicetak ke gawang Kalteng Putra pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (2/4/2019). (INSTAGRAM WEAREMANIA)

BOLASPORT.COM - Arema FC akan melakoni pertandingan melawan PSS Sleman pada laga pembuka Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (15/5/2019).

Jelang pertandingan itu, Arema FC diminta untuk bisa mengalahkan PSS Sleman di depan puluhan ribu suporternya.

Harapan itu disampaikan secara langsung oleh Achmad Nurhadianto yang merupakan penyerang Arema FC.

Achmad Nurhadianto harus absen membela Arema FC melawan PSS Sleman karena sedang sakit.

"Saya tidak dibawa ke Yogyakarta, saya hanya bisa kirim doa kepada tim semoga mendapatkan hasil maksimal," kata Achmad Nurhadianto kepada BolaSport.com.

Meskipun tidak berada di Yogyakarta, mantan pemain Persela Lamongan itu mencoba mencari tahu informasi tentang kesiapan tim Arema FC jelang melawan PSS Sleman.

Baca Juga : Fabio Quartararo Disebut Belum Paham soal Motor pada Kejuaraan MotoGP

Pemain timnas U-23 Indonesia itu mengatakan kesiapan Arema FC sudah sangat bagus dan diyakini siap menghadapi Super Elang Jawa.

Arema FC membawa 22 pemain untuk menghadapi PSS Sleman besok malam.