Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Evaluasi Ivan Kolev soal Kegagalan Persija di Piala AFC 2019

By Muhammad Robbani - Rabu, 15 Mei 2019 | 23:33 WIB
Bruno Matos dan Ismed Sofyan berpelukan dalam partai Piala AFC 2019 di mana Persija menggasak Shan United 6-1 di Gelora Bung Karno, Jakarta, 15 Mei 2019. (TWITTER.COM/AFCCUP)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta menutup kiprah mereka di Piala AFC 2019 dengan kemenangan telak 6-1 atas Shan United.

Laga terakhir fase Grup G Piala AFC antara Persija Jakarta kontra Shan United ini terselenggara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (15/5/2019).

Gol-gol Persija dicetak oleh Bruno Matos (hattrick), Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, dan Heri Susanto.

Kemenangan ini tidak berpengaruh apa-apa buat kedua tim yang sudah tersingkir sejak pekan-pekan sebelumnya.

Pelatih Persija, Ivan Kolev, pun menyampaikan pandangannya terkait kiprah timnya.

Baca Juga : Hasil Piala AFC, Persija Tutup Kiprah dengan Menggasak Shan United 6-1

Menurutnya, kegagalan Persija disebabkan faktor di luar lapangan lantaran sering kehilangan pemain penting pada laga-laga sebelumnya.

"Soal partisipasi kami di Piala AFC, jelas kami kecewa," kata Ivan Kolev, seusai laga.

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pelatih dan pemain Persija Jakarta, Ivan Kolev serta Bruno Matos, saat memberikan keterangan pers seusai laga Piala AFC 2019 kontra Shan United, Rabu (15/5/2019).