Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United dirumorkan meminati kiper kedua Barcelona, Jasper Cillessen, sebagai kandidat utama pengganti David de Gea.
Kiper tim nasional Belanda, Jasper Cillessen, dikabarkan menjadi kandidat terdepan pengganti David de Gea di Manchester United.
Penjaga gawang berusia 30 tahun tersebut memang mengungkapkan keinginannya hengkang dari Barcelona setelah tiga musim menjadi deputi kiper utama El Barca, Marc-Andre ter Stegen.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Record, Barcelona dikabarkan memasang banderol 25 juta euro (sekitar 462 miliar rupiah) plus bonus penampilan apabila Man United ingin mendatangkan Cillessen pada bursa transfer musim panas 2019.
Di lain pihak, Manchester United tengah ragu dengan masa depan David de Gea.
Baca Juga : 1 Pemain Buat Manchester United Jadi Klub dengan Transfer Terburuk 2018-2019
Pasalnya, penjaga gawang timnas Spanyol tersebut belum kunjung menandatangani perpanjangan kontrak.
Hal itu lantaran De Gea ingin mendapat gaji setara Alexis Sanchez, yang didatangkan Man United pada Januari 2018.
Akan tetapi, Executive Vice-Chairman Manchester United, Ed Woodward, dikabarkan telah mengungkapkan bahwa kenaikan gaji adalah sesuatu yang tidak mungkin.