Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Pun Kalah Tajam Dibandingkan Anak Cristiano Ronaldo

By Ade Jayadireja - Minggu, 19 Mei 2019 | 07:15 WIB
Aksi Cristiano Junior bersama tim junior Juventus. (TWITTER.COM/GOUVERNER7)

BOLASPORT.COM - Seorang bocah bisa mengalahkan ketajaman Lionel Messi. Sosok tersebut adalah Cristiano Junior, anak sulung dari Cristiano Ronaldo.

Cristiano Junior ikut hijrah ke Turin seiring transfer Cristiano Ronaldo dari Real Madrid menuju Juventus.

Bocah berumur delapan tahun itu tak perlu waktu lama untuk beradaptasi dengan rekan-rekannya di I Bianconeri U-9.

Baca Juga: Guardiola Peringatkan Raheem Sterling yang Berusaha Curi Gol Gabriel Jesus

Baca Juga: Tolak Griezmann, Lionel Messi Sebut Striker yang Harus Dibeli Barcelona

Sembilan bulan membela tim muda Juventus atau sejak Agustus 2018, Cristiano Junior sanggup menggelontorkan 56 gol dalam 35 penampilan di semua kompetisi.

Ronaldo sendiri cuma mengoleksi 28 gol dari 42 pertandingan bareng Juventus musim 2018-2019.

Superstar seperti Lionel Messi bahkan tidak lebih tajam dibandingkan Cristiano Junior.

Baca Juga: Telepon Zidane, Calon Pemain Buangan Man City Ingin ke Real Madrid

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - AS Roma Geser AC Milan

PREMIER SPORTS
Ekspresi megabintang Barcelona, Lionel Messi, seusai timnya mencetak gol ke gawang Getafe dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu (12/5/2019).

Dengan jumlah penampilan lebih banyak, yakni 48, penyerang beralias Si Kutu itu menggelontorkan 48 gol.

"Saya berharap semoga Cristiano bisa seperti ayahnya," kata Ronaldo dalam wawancara dengan beIN SPORTS pada September 2018.

Baca Juga: Final Piala FA - Gol Manchester City yang Membingungkan

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ingin Juventus Datangkan 1 Mantan Rekannya di Real Madrid

PENGGEMAR MESSI

Cristiano Ronaldo boleh jadi rival bebuyutan Lionel Messi di atas lapangan.

Faktanya, CR7 harus menerima kenyataan bahwa Cristiano Junior merupakan penggemar Messi.

Awal pertemuan Cristiano Junior dengan Messi terjadi pada seremoni Ballon d'Or 2015.

"Dia melihat videomu di internet, semuanya. Dia selalu berbicara soal dirimu," kata Ronaldo kepada Messi di belakang panggung.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Barzagli memutuskan pensiun di akhir musim dan Allegri yang tak akan lagi bersama Juventus musim depan akan mendapatkan "penghargaan" dari skuat Nyonya Tua. #juventus #SerieA #retired #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P