Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Seto untuk Pemain Jelang Laga PSS Sleman Vs Semen Padang

By Bayu Chandra - Minggu, 19 Mei 2019 | 13:50 WIB
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, saat memberikan keterangan seusai laga kontra Borneo FC di Stadion Maguwoharjo, Jumat (8/3/2019) malam. (DEODATUS KRESNA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, mengingatkan pemainnya agar tidak larut dalam kebahagian dan tetap menjaga fokus setelah berhasil mengalahkan Arema FC 3-1 di laga perdana kompetisi Liga 1 2019.

PSS Sleman baru saja mengalahkan Arema FC 3-1 pada laga pembuka kompetisi Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (15/5/2019).

Keberhasilan mengalahkan juara Piala Presiden 2019 ini menjadi kebanggaan bagi seluruh pemain tim Super Elang Jawa.

Sebab, mereka merupakan pendatang baru di kompetisi Liga 1 2019 sehingga kemenangan pertama menjadi hal yang sangat menggembirakan, karena sebelumnya bermain di Liga 2 2018.

Baca Juga: PSSI: Kerusuhan saat PSS Sleman Vs Arema FC Tanggung Jawab PT LIB

Meski begitu, Seto Nurdiantoro memberikan pesan agar pemain tidak terlena dan tetap fokus menjalani kompetisi Liga 1 2019.

PSS Sleman dijadwalkan akan menghadapi Semen Padang pada laga pekan kedua Liga 1 2019.

Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, pada Sabtu (25/5/2019).

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Minggu (19/5/2019), PSS Sleman kembali menjalani latihan rutin dalam menyambut laga melawan Semen Padang.