Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tidak lama setelah Vincent Kompany dan Manchester City mengumumkan perpisahan, pelabuhan baru sang bek langsung ketahuan. Dia akan kembali ke klub asalnya di Belgia, Anderlecht.
Manchester City resmi mengumumkan kepergian kapten mereka, Vincent Kompany, pada Minggu (19/5/2019).
Lewat situs resmi klub, Manchester City mengumumkan bahwa bek asal Belgia itu resmi berpisah dari klub yang telah ia bela selama 11 tahun tersebut pada akhir musim ini.
Pemimpin Direksi The Citizens, Khaldun Al Mubarak, mengungkapkan peran penting Kompany dalam membangun klubnya.
"Ada banyak orang yang berkontribusi terhadap kebangkitan Manchester City, tetapi Vincent Kompany menjadi bagian yang paling penting," ujar Al Mubarak seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.
"Kompany berhasil menegaskan esensi klub ini. Selama satu dekade, ia berhasil menjadi jantung utama dari skuat yang penuh talenta," ucapnya lagi.
Kompany langsung mengungkapkan ke mana dia akan pergi.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Vincent Kompany Resmi Tinggalkan Manchester City
Baca Juga: Mampu Raih Treble, Manchester City Disebut Tim Terbaik di Dunia
"Saya memilih berterima kasih untuk masa lalu, tetapi tetap ambisius untuk masa depan," katanya.
"Untuk 3 tahun ke depan, saya akan menjalankan peran sebagai pelatih-pemain Anderlecht, klub terbaik di Belgia."
"Ini mungkin akan mengejutkan kalian, tetapi keputusan ini adalah yang paling emosional dan rasional yang pernah saya buat," lanjut bek berusia 33 tahun ini.
Anderlecht merupakan klub profesional pertama Vincent Kompany.
Dia dibesarkan di akademi Anderlecht pada selang 2000-2003, kemudian bermain untuk tim utama pada 2003-2006.
Kompany sempat membela Hamburger SV antara 2006 hingga 2008 sebelum bergabung ke Manchester City.
Anderlecht sendiri juga sudah mengumumkan kembalinya Kompany dan sengaja membuatnya dramatis dengan mengumumkan secara heboh.
Di akun Twitter-nya, Anderlecht menulis tagar #Theprinceisback.
Anderlecht juga membuat video singkat bahwa yang dibutuhkan klub saat ini adalah pemain yang benar-benar berdarah "ungu", warna kebesaran Anderlecht.