Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Transfer - Mimpi Bela Arsenal, Hakim Ziyech Bisa Segera Pindah

By Ahmad Tsalis - Senin, 20 Mei 2019 | 21:30 WIB
Penyerang sayap Ajax Amsterdam, Hakim Ziyech, dikabarkan jadi incaran Arsenal. (TWITTER.COM/LEQUIPE)

BOLASPORT.COM - Penyerang sayap Ajax Amsterdam, Hakim Ziyech, berpotensi pindah ke Arsenal pada bursa transfer musim panas 2019.

Pada Desember 2018, pelatih Arsenal, Unai Emery, menyatakan bahwa timnya membutuhkan perbaikan setidaknya di dua posisi, yaitu bek tengah dan sayap.

Arsenal sebetulnya sudah mendapatkan gelandang Denis Suarez sebagai pemain pinjaman dari FC Barcelona pada bursa transfer musim lalu.

Hanya, Denis sepertinya bakal dipulangkan lantaran kemampuan dia untuk memerankan posisi sayap di Arsenal tidak cukup memikat Emery.

Baca Juga: Berita Transfer - 2 Calon Bek Tengah Arsenal, yang Murah dan yang Mewah

The Gunners kini disebut mengarahkan bidikan kepada penyerang sayap murni milik Ajax Amsterdam, Hakim Ziyech.

Performa mengilap Ziyech sepanjang musim 2018-2019 menyedot perhatian tim-tim top Eropa.

Pemuda 26 tahun asal Maroko ini sukses menceploskan 21 gol beserta 17 assist dalam 49 penampilan di berbagai ajang bareng Ajax.

Tim beralias De Godenzonen tampaknya juga rela membiarkan Ziyech pergi. Hal itu sebagaimana diungkapkan Direktur Olahraga Ajax Marc Overmars.

Baca Juga: Dikejar Bayern Muenchen, Dua Pemain Muda Arsenal Mulai Dipagari 

"Kami berjanji kepada Hakim bahwa kami akan setuju melepasnya bila ada tawaran yang menarik," tutur Overmars, seperti dikutip BolaSport.com dari laman Metro.

Adapun rumor yang membuat Ziyech dihubung-hubungkan ke Arsenal timbul menyusul pernyataannya pada 2017 silam.

Dalam video tanya jawab bersama sang rekan setim yang kini membela AS Roma, Justin Kluivert, Ziyech mengaku punya mimpi berseragam The Gunners.

"Jadi, aku punya dua klub tujuan. Mereka adalah Arsenal dan Barcelona. Itulah mimpi terbesarku," kata Ziyech kepada Kluivert, dikutip BolaSport.com dari Ajax TV.

Berbagai media Inggris percaya jika ingin mendapatkan sang pemain, klub wajib membayar klausul penebusannya yang dilaporkan mencapai 25 juta poundsterling (460,4 miliar rupiah).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Musim 2018-2019 berakhir buruk untuk Real Madrid, setelah semakin tertinggal jauh dari rival abadi mereka, Barcelona. Nasib Real Madrid musim ini sama seperti musim lalu ketika harus menempati posisi ketiga klasemen akhir Liga Spanyol, dan Barcelona juara. Namun, rekor buruk kembali terukir musim ini terkait persaingan kedua klub. selisih poin antara Real Madrid dengan Barcelona musim ini menjadi yang terburuk dalam sejarah. #elclasico #barcelona #realmadrid #LaLiga #elreal #elbarca #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P