Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Semakin tak tahan dengan keberadaan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, Paulo Dybala menelepon Presiden Real Madrid, Florentino Perez, untuk minta dibeli.
Kedatangan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus pada 10 Juli 2018 menjadi malapetaka bagi Paulo Dybala.
Ronaldo memang tiba di Juventus dengan sederet prestasi memukau.
Baca Juga: Demi Suarez, Messi Minta Barcelona Beli Striker dari Klub yang Degradasi
Kapten timnas Portugal ini merupakan pencetak gol terbanyak Liga Champions dalam tiga musim belakangan.
Bahkan, pada 2016 (16 gol), 2017 (12), dan 2018 (15), gol-gol Cristiano Ronaldo yang memuluskan Real Madrid untuk selalu mengangkat trofi Si Kuping Besar.
Sebuah catatan yang terbilang fantastis jika dibandingkan dengan Paulo Dybala.
Torehan gol terbanyak Dybala dalam semusim Liga Champions hanya lima yang tercipta pada 2018-2019.
Baca Juga: Tolak Griezmann, Lionel Messi Sebut Striker yang Harus Dibeli Barcelona
Jumlah tersebut masih berada di bawah Ronaldo yang mengukir enam gol.
Semakin pahit bagi Dybala karena Ronaldo benar-benar menenggelamkannya di Liga Italia.
Baca Juga: Rooney Minta Seluruh Pemain Man United Takut kepada 2 Sosok di Ruang Ganti
Cristiano Ronaldo merupakan top scorer sementara Juventus di Serie A lewat torehan 21 gol.
Adapun Paulo Dybala sekadar menggelontorkan lima gol pada Liga Italia musim ini.
Jumlah tersebut menjadi yang terburuk sejak Dybala berseragam Juventus dalam empat musim terakhir!
Sebelumnya, Dybala selalu menceploskan gol di atas 10 mulai dari 2016 (19 gol), 2017 (11), hingga 2018 (22).
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ingin Juventus Datangkan 1 Mantan Rekannya di Real Madrid
Kehadiran Cristiano Ronaldo membuat Paulo Dybala sering duduk di bangku cadangan dan bermain lebih ke belakang dibandingkan musim 2017-2018.
Kakak sekaligus agen Dybala, Gustavo, juga secara terbuka sudah mengutarakan bahwa sang adik kemungkinan besar akan meninggalkan Juventus.
Baca Juga: Guardiola Peringatkan Raheem Sterling yang Berusaha Curi Gol Gabriel Jesus
Dilansir BolaSport.com dari Fox Sports, Paulo Dybala dikabarkan menelepon Florentino Perez untuk meminta dibeli Real Madrid.
Dybala dilaporkan mencoba meyakinkan Perez akan menjadi sayap kanan yang tepat untuk menggantikan peran Gareth Bale.
Bale terus diisukan akan keluar dari Real Madrid karena tak masuk dalam rencana pelatih Zinedine Zidane.
Gareth Bale cuma menyumbangkan delapan gol dari 29 laga di Liga Spanyol 2018-2019.
Baca Juga: 1 Pemain Buat Manchester United Jadi Klub dengan Transfer Terburuk 2018-2019
Total lesakan tersebut menjadi nyaris mendekati catatan gol terburuknya dalam semusim kompetisi pada 2016-2017, yakni tujuh.
Perbedaannya, pada musim itu, Gareth Bale berturut-turut cedera panggul, ankle, dan betis yang membuatnya absen dalam 16 partai La Liga.
Adapun pada musim ini Bale cuma melewatkan 5 laga Liga Spanyol lantaran cedera, tetapi delapan kali baru merumput pada babak kedua.
Namun, Real Madrid mesti menyiapkan uang lebih untuk membeli Dybala.
Pasalnya, harga jual Paulo Dybala yang mencapai 100 juta euro (sekitar Rp 1,61 triliun) berada di atas Gareth Bale dengan nominal 70 juta euro (sekitar Rp 1,13 triliun).