Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tambal Posisi Eriksen, Spurs Inginkan Cadangan Abadi Real Madrid

By Henrikus Ezra Rahardi - Rabu, 22 Mei 2019 | 17:05 WIB
Gelandang Real Madrid, Dani Ceballos, mencetak gol ke gawang Huesca dalam partai Liga Spanyol di Estadio Santiago Bernabeu, Minggu (31/3/2019) (TWITTER.COM/REALMADRID)

BOLASPORT.COM - Tottenham Hotspur kini dihubungkan dengan gelandang Real Madrid, Dani Ceballos, lantaran bakal kehilangan Christian Eriksen, musim panas 2019.

Tottenham Hotspur dikabarkan bakal kehilangan pemain asal Denmark, Christian Eriksen, pada bursa transfer musim panas 2019.

Hal itu disebabkan kontrak mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut bakal habis pada tahun 2020.

Selain itu, Eriksen dikabarkan telah menunda proses perpanjangan kontraknya di Spurs.

Kabar tersebut kemudian menarik minar klub raksasa Spanyol, Real Madrid.

 Baca Juga: Ingin Striker, Real Madrid Bakal Salah Alamat Jika Boyong Luka Jovic

Dilaporkan bahwa Eriksen bisa hengkang ke tim berjuluk Los Blancos tersebut usai laga final Liga Champions kontra Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, (1/6/2019) waktu setempat.

Lantaran hal tersebut, pelatih Spurs, Mauricio Pochettino dilaporkan mencari pemain yang berposisi sama dengan Eriksen.

Dilansir BolaSport.com dari Express, pelatih asal Argentina tersebut mulai mengarahkan bidikan kepada gelandang asal Spanyol, DanI Ceballos.

 

Baca Juga: Real Madrid Menanti Pemain Rp3 Triliun Setelah Final Kompetisi Eropa

Gelandang yang kini bermain untuk Real Madrid tersebut berada dalam radar Spurs dalam 18 bulan belakangan, dan tengah bertekad untuk hengkang dari Santiago Bernabeu, sebelum awal musim 2019-2020.

Hal itu lantaran Ceballos sangat jarang turun membela Real Madrid.

Mantan pemain Real Betis tersebut hanya mencatatkan lima gol dan dua assist dari 56 penampilannya selama dua musim.

Spurs bisa jadi destinasi menarik untuk perkembangan karier Ceballos.

Sang pemain sendiri dikabarkan juga tertarik dengan proyek pengembangan yang sedang dikerjakan Spurs dan merasa bahwa dirinya bakal lebih bernilai di Tottenham Stadium.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Demi rekan setimnya, Luis Suarez, megabintang Barcelona, Lionel Messi, meminta manajemen El Barca untuk membeli striker dari klub yang terdegradasi. Cristhian Stuani menjadi pilihan Lionel Messi untuk menjadi pelapis Luis Suarez. Di tengah penampilan buruk Girona pada musim ini di Liga Spanyol yang berujung degradasi, Stuani tetap mampu tampil impresif dengan membukukan 19 gol. Banderol juru gedor yang merupakan rekan Luis Suarez di timnas Uruguay ini pun cuma berada pada angka 10 juta euro (sekitar Rp 161,3 miliar). #barcelona #messi #suarez #stuani #fcbarcelona #elbarca #LaLiga #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P