Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Liga Champions - Rival, Pemain Arsenal Ingin Tottenham Kalah

By Henrikus Ezra Rahardi - Rabu, 22 Mei 2019 | 19:45 WIB
Pemain Arsenal, Alex Iwobi, melakukan selebrasi gol dengan Granit Xhaka, dalam lag leg I babak 16 besar Liga Europa di Roazhon Park, 7 Maret 2019. (TWITTER.COM/EUROPALEAGUE)

BOLASPORT.COM - Pemain Arsenal, Alex Iwobi, ingin Tottenham Hotspur kalah dalam laga final Liga Champions 2018-2019 kontra Liverpool, Sabtu (1/6/2019).

Arsenal bakal menjadi penonton saat sang rival tradisional, Tottenham Hotspur, bakal menghadapi Liverpool pada laga final Liga Champions 2018-2019 di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Sabtu (1/6/2019).

Sementara itu, Arsenal bakal menghadapi Chelsea pada laga final Liga Europa yang bakal dihelat di Olympic Stadium, Baku, Azerbaijan, (29/5/2019).

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, meskipun dua rival di Liga Inggris bakal saling berhadapan di final kompetisi kelas wahid Eropa tersebut, pemain Arsenal, Alex Iwobi, tetap fokus menatap pertandingan final Liga Europa.

 Baca Juga: Final Liga Champions - Tanpa Berkeringat, Gelandang Liverpool Bisa Dapat Medali

"Sejujurnya kami tak mencoba fokus pada laga Tottenham, tetapi sebenarnya saya ingin mereka kalah," ucap Iwobi.

"Tetapi memang ini pencapaian baik dari Tottenham, Anda harus menghargai mereka. Tetapi kami hanya ingin fokus pada diri kami dan membawa pulang trofi Liga Europa," tutur Iwobi.

Selain itu, pemain jebolan akademi Arsenal ini mengungkapkan bahwa memenangi Liga Europa bersama Arsenal merupakan mimpi.

Apalagi menurutnya, laga nanti merupakan laga terbesar dalam kariernya sejauh ini.

 Baca Juga: Final Liga Champions - Alasan Liverpool Pakai Kamar Ganti Lebih Mewah daripada Tottenham

"Berada di Arsenal dan berkesempatan untuk bermain pada laga final adalah sesuatu yang hebat," tutur Iwobi.

"Saya punya banyak mimpi untuk memenangi sesuatu bersama Arsenal saat muda, saya tak pernah berpikir bisa mencapainya sejauh ini."

"Setiap trofi buat kami spesial, kami selalu ingin melakukan yang terbaik dan memenangi sebanyak mungkin gelar, dan Liga Europa adalah sesuatu yang bisa kami menangi," kata Iwobi menambahkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pelatih timnas Kamboja, Keisuke Honda akan mengakhiri masa kontraknya bersama klub asal Australia, Melbourne Victory. Belum diketahui apakah Honda hanya akan fokus menjadi pelatih atau akan bermain di klub lain. #keisukehonda #honda #melbournevictory #ALeague #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P