Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, sedang bersiap membangun tim bertabur bintang. Kali ini, dia mengajukan satu nama baru ke Presiden El Real, Florentino Perez.
Duo penyerang Paris Saint-Germain, Neymar dan Kylian Mbappe, telah menunjukkan ketertarikan untuk bergabung dengan Real Madrid meskipun masih mengutarakan dengan malu-malu.
Neymar masih merupakan pemain termahal di dunia.
Baca Juga: Sepakat dengan Jordi Alba, Lionel Messi Larang Pemain Ini Gabung Barcelona
Saat dibeli PSG dari Barcelona pada 3 Agustus 2017, Neymar dihargai sebesar 222 juta euro (sekitar Rp 3,58 triliun).
Penyerang berusia 27 tahun ini sekarang memiliki nilai jual pada angka 180 juta euro.
Neymar masih terikat kontrak di Paris Saint-Germain hingga 30 Juni 2022.
Adapun Kylian Mbappe, yang tujuh tahun lebih muda dibandingkan Neymar, mempunyai banderol 200 juta euro.
Baca Juga: Florentino Perez Siapkan 2 Triliun dan Marco Asensio Demi 1 Pemain Liverpool
Mbappe sejatinya mesti menjalani masa bakti bersama Les Parisiens sampai 30 Juni 2023.
Menariknya, kali ini Zinedine Zidane bukan meminta sosok penyerang kepada Florentino Perez.
Baca Juga: Tak Tahan dengan Ronaldo, Dybala Telepon Florentino Perez agar Dibeli Madrid
Zidane menginginkan pengganti gelandang bertahan Real Madrid, Casemiro.
Sejak kembali menangani El Real pada 11 Maret 2019, Zinedine Zidane sudah 11 kali melewati partai Liga Spanyol.
Zidane tiga kali mencadangkan Casemiro.
Oleh sebab itu, pria yang membawa Real Madrid tiga kali beruntun menjuarai Liga Champions pada 2016 hingga 2018 ini mengajukan satu nama kepada Florentino Perez.
Baca Juga: Demi Suarez, Messi Minta Barcelona Beli Striker dari Klub yang Degradasi
Gelandang yang diinginkan Zinedine Zidane adalah N'Golo Kante.
Berpostur 168 cm, Kante merupakan defensive midfielder yang lincah.
Baca Juga: Tolak Griezmann, Lionel Messi Sebut Striker yang Harus Dibeli Barcelona
Di sepanjang Liga Inggris 2017-2018, pesepak bola berumur 28 tahun ini melakukan rataan 2,1 tekel, 1,2 intersep, dan 0,7 sapuan per laga.
N'Golo Kante, yang berasal dari Prancis sama seperti Zinedine Zidane, bahkan masih mampu membantu lini serang dengan mencetak 4 gol dan 4 assist.
Kehebatan Kante juga tak perlu diragukan lagi.
Kante selalu dijadikan pemain inti oleh pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, ketika menjadi kampiun Piala Dunia 2018 di Rusia.
Baca Juga: Silvio Berlusconi Ungkap Alasan AC Milan Tak Pantas Ditonton Melebihi 10 Menit
Permasalahannya, dikutip BolaSport.com dari Don Balon, N'Golo Kante, yang memiliki kontrak di Chelsea sampai 30 Juni 2023, mempunyai mahar sangat mewah, yakni 300 juta euro (sekitar Rp 4,8 triliun).
Padahal, Florentino Perez sekadar menargetkan biaya penjualan Casemiro pada nominal 60 juta euro.
Baca Juga: Dari Skuad Man United Saat Treble 1999, Ada 1 Pemain dengan Kemampuan Sempurna
Baca Juga: Rooney Minta Seluruh Pemain Man United Takut kepada 2 Sosok di Ruang Ganti