Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang pinjaman PSIS Semarang, Silvio Escobar, mengaku sudah mempunyai cara dalam menghadapi Persija pada pekan kedua Liga 1 2019.
Laga kedua tim dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Jawa Tengah, pada Minggu (26/5/2019) pukul 20.30 WIB.
Bagi beberapa pemain PSIS Semarang, laga melawan Persija Jakarta sangat spesial khususnya penyerang baru tim kebanggaan Kota Jawa Tengah itu, Silvio Escobar.
Ya, Silvio Escobar akan menghadapi mantan rekan-rekannya di Persija Jakarta dilaga akhir pekan nanti.
Baca Juga: PSIS Vs Persija - The Jak Mania Kecewa dengan Sikap Panpel PSIS
Silvio Escobar sebelumnya merupakan pemain Persija Jakarta dan pernah berseragam tim orange tersebut selama satu bulan.
Dia pun memberikan bocoran penting kepada rekan-rekanya di PSIS Semarang, di mana ketika menghadapi Persija Jakarta butuh permainan maksimal.
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Jateng, Jumat (24/5/2019), penyerang yang sedang mengurus proses naturalisasi ini memberikan pesan kepada timnya agar bermain disiplin di lapangan.
Menurut Escobar, kedisplinan dan kerja keras merupakan kunci untuk mengalahkan Persija Jakarta.
Baca Juga: Anak Legenda Persija Jakarta Resmi Kembali Gabung Macan Kemayoran
"Ya, untuk laga melawan Persija kami harus kerja keras, kami harus kerja sama dengan baik dan bermain disiplin semoga hasilnya positif," kata Silvio Escobar.
"Kami harus berusaha dan optimistis bisa mengambil hasil yang terbaik buat PSIS," ucap Silvio Escobar.
Eks penyerang Perseru Serui itu menambahkan, bahwa Persija Jakarta meruapakan tim yang bagus dengan komposisi pemain yang tepat.
"Kami harus hati-hati di semua posisi. Karena Persija Jakarta merupakan tim yang bagus, banyak diisi pemain timnas," ucap Silvio Escobar menambahkan.