Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Tak Diinginkan Real Madrid, Gareth Bale Mesti Minggat ke Mana?

By Ahmad Tsalis - Sabtu, 25 Mei 2019 | 11:00 WIB
Winger Real Madrid, Gareth Bale, duduk sendirian di bangku cadangan El Real, dalam pekan pamungkas Liga Spanyol 2018-209 versus Real Betis. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Legenda timnas Wales, Ian Rush, menyarankan agar Gareth Bale tinggalkan Real Madrid pada musim panas 2019 dan kembali ke Liga Inggris.

Baru-baru ini media Spanyol dengan basis di Kota Madrid, AS, melakukan jajak pendapat guna menanyakan kepada fan soal apakah Gareth Bale layak pergi dari Real Madrid.

Hasilnya, 91 persen suara menyatakan bahwa fan Real Madrid setuju Gareth Bale hengkang.

Hasil jajak pendapat ini tidak mengherankan mengingat dalam beberapa waktu terakhir, Gareth Bale telah mendapat penilaian negatif di Real Madrid.

Tidak hanya dari suporter yang sudah tak senang dengan keberadaan sang pemain, tetapi juga juru taktik El Real, Zinedine Zidane.

Baca Juga: Zidane Semakin Menunjukkan Ketidaksukaannya terhadap Gareth Bale

Menanggapi hal tersebut, Ian Rush memberi nasihat kepada pesepak bola jebolan akademi Southampton itu agar segera angkat kaki dari Kota Madrid.

"Pada akhirnya, Gareth harus pergi ke tempat yang ia inginkan," kata Ian Rush, seperti dilansir BolaSport.com dari laman BBC.

"Real Madrid tak akan memberi petunjuk ke tempat mana ia pergi," ucap eks penyerang yang pernah berseragam Juventus pada 1986-1988 ini menerangkan.

Baca Juga: Legenda Liverpool Ikut Iba dengan Situasi Gareth Bale di Real Madrid 

Sementara ini, baru ada dua klub yang disebut-sebut mau menampung Bale.

Dua klub tersebut adalah Manchester United dan klub lamanya, Tottenham Hotspur.

Namun, yang menjadi pengganjal adalah harga pasaran sang winger yang masih cukup tinggi, yakni mencapai 70 juta euro (sekitar Rp1,1 triliun).

Selain itu, dengan gaji saat ini yang menyentuh 15 juta euro per musim, tidak banyak klub yang ditengarai mau mendatangkan Gareth Bale.

Baca Juga: Siap Hengkang dari Real Madrid, Ramos Tetap Enggan Gabung 2 Klub Ini

Kendati demikian, Rush yakin bahwa akan ada banyak klub Liga Inggris yang masih mau jadi tempat bernaung pemain 29 tahun itu.

"Bila Gareth bertahan, maka dia akan tetap di sana. Namun, jika berhasrat kembali ke Liga Inggris, maka akan ada banyak klub yang menginginkan ia," ucap pria 57 tahun yang sekarang berprofesi sebagai pandit ini.

Sebelum pindah ke Real Madrid pada 2013, Bale mengukir karier di Liga Inggris bersama Southampton (2006-2007) dan Tottenham Hotspur (2007-2013).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Salah satu petinggi Manchester City, Alberto Galassi, membantah rumor bergabungnya Pep Guardiola ke Juventus. Selain itu, Galassi mengklaim bahwa Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved, juga menganggap bahwa kabar kepindahan Guardiola itu adalah hal yang konyol. #manchestercity #juventus #premierleague #serieA #pepguardiola #guardiola #rumour #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P