Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Walaupun di Sesi Latihan, Cristiano Ronaldo Tetap Mengerikan

By Ahmad Tsalis - Sabtu, 25 Mei 2019 | 16:30 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/THESUNFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mempertontonkan aksi individual dalam sesi latihan tim.

Cristiano Ronaldo tiba di Juventus membawa status sebagai top scorer sepanjang massa Real Madrid.

Sembilan tahun membela Real Madrid, Cristiano Ronaldo punya koleksi 450 gol via 438 partai di berbagai kompetisi

Pembuktian lain bahwa Cristiano Ronaldo memang penyerang berbahaya sebelum hijrah ke Juventus adalah perolehan gelar top scorer-nya.

Baca Juga: Prioritas Transfer Juventus Musim Panas Ini: Kapten AC Milan

Megabintang 34 tahun ini, mengoleksi tujuh gelar pencetak gol terbanyak di Liga Champions, tiga kali di Liga Spanyol, dan satu kali di Liga Inggris.

Ternyata, ketajaman ini dibawa Ronaldo ke Liga Italia. Pada musim 2018-2019, alias musim debutnya di Juve, ia sukses menceploskan 21 gol.

Meskipun begitu, lesakannya itu kalah dari Fabio Quagliarella (26 gol) yang memuncaki daftar pencetak gol terbanyak Serie A.

Hal tersebut menjadi indikasi bahwa Ronaldo masih mengerikan bagi gawang-gawang lawan I Bianconeri.

Bahkan, aksi mengerikan ayah empat orang anak itu juga tampak pada sesi latihan Juventus, Sabtu (24/5/2019).

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bisa Jadi Kunci Kesuksesan Aaron Ramsey di Juventus 

Dikutip BolaSport.com dari akun resmi Twitter Juve, setelah mendapat bola dari sisi kiri lapangan, Ronaldo menggiring bola sendirian hingga ke tengah kotak penalti tim lawan latihannya.

Namun, sebelum merangsek ke kotak 16, ia melewati Rodrigo Bentancur, lolos dari penjagaan Martin Caceres, sebelum menjebloskan bola ke gawang.

Setelah mencetak gol, Ronaldo kemudian menyemangati timnya untuk berlatih lebih semangat.

Sementara itu, Juventus akan menjalani pekan terakhir Liga Italia melawan Sampdoria di Stadion Comunael Luigi Ferraris, Genoa, pada Minggu (26/5/2019) pukul 23.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P