Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Imbang di Leg Pertama, Nasib Ezra Walian Berlaga di Eredivisie Musim Depan Ditentukan Selasa

By Bagas Reza Murti - Minggu, 26 Mei 2019 | 15:35 WIB
Ezra Walian dan rekan-rekan setimnya merayakan kemenangan RKC Waalwijk secara agregat atas Excelsior dalam misi promosi ke Liga Utama Belanda. (TWITTER.COM/RKCWAALWIJK)

BOLASPORT.COM - Klub yang dibela striker timnas U-23 Indonesia, Ezra Walian bermain imbang 0-0 melawan Go Ahead Eagles di laga leg pertama final play-off promosi-degradasi, Sabtu (15/5/2019) malam.

Bermain di depan publik sendiri di Stadion Mandemakers, Waalwijk, RKC gagal memanfaatkan keuntungan saat hanya bermain imbang 0-0 melawan Go Ahead Eagles.

Di babak pertama, tuan rumah memiliki banyak peluang yang diciptakan oleh Emil Hansson dan Dylan Seys.

Pada menit ke-20, bahkan terdapat satu peluang emas yang didapat ileh Darren Maatsen. Winger keturunan Suriname itu melewati beberapa pemain dan nmasuk ke kotak penalti, ia menembakkan bola dengan keras.

Namun usahanya masih bisa ditepis oleh kiper Go Ahead Eagles dengan baik.

Baca Juga: Klub Ezra Walian Selangkah Lagi Promosi ke Kasta Teratas Liga Belanda

Di babak kedua pertandingan berjalan relatif seimbang dan minim peluang. Kedua tim tak ada yang berhasil mencetak satu gol ke gawang lawan.

Skor 0-0 menjadi hasil akhir laga.

Striker Indonesia, Ezra Walian masuk dalam daftar susunan pemain dalam laga ini. Akan tetapi, pelatih RKC Waalwijk, Fred Grim belum memberikan menit bermain kepadanya.