Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap tim Mercedes, Lewis Hamilton, memberikan komentarnya usai memenangi seri Formula 1 (F1) Monako 2019.
Lewis Hamilton kembali menjejakkan kakinya di podium kemenangan seusai finis di urutan pertama pada balapan GP Monaco 2019.
Pembalap asal Inggris tersebut berhasil mengatasi tekanan yang diberikan oleh para pembalap di belakangnya.
Kendati berhasil meraih kemenangan pada balapan keenam F1 musim ini tersebut, Hamilton mengaku jika balapan yang dilakoninya pada Minggu (26/5/2019) itu tidak berjalan mudah.
Baca Juga: Gelandang Chelsea Berlari Lebih Jauh dari Jakarta-Bandung
Lebih jauh lagi, pembalap yang kini berusia 34 itu menyebut jika balapan di Circuit de Monaco tersebut merupakan salah satu balapan tersulit dalam kariernya.
"Hari ini adalah salah satu balapan tersulit dalam karier saya, dan itu sangat hebat," ucap Lewis Hamilton dilansir BolaSport.com dari laman resmi tim Mercedes.
Peraih lima kali gelar juara dunia F1 ini bahkan sempat pesimis jika dia tidak akan bisa menyelesaikan lomba dengan hasil maksimal.
Sepanjang balapan, Lewis Hamilton terlibat duel-duel sengit dengan para pembalap lain yang kemungkinan besar akan membuatnya crash atau gagal finis.
"Dengan sisa 20 putaran lagi saya pikir tidak mungkin bagi saya untuk berhasil sampai akhir balapan. Saya pikir saya akan mengalami crash," ujar Hamilton.
"Saya juga merasa jika saya telah berjuang dengan mobil saya. Sama sekali tidak ada yang tersisa dengan ban mobilnya dan sangat sulit untuk menjaga performa mobil untuk tetap berada di jalurnya," kata Hamilton.
Baca Juga: 4 Pesepak Bola Legendaris yang Gantung Sepatu pada Musim 2018-2019
Hasil ini membuat Hamilton kian kokoh di puncak klasemen pembalap Formula 1 musim ini dengan meninggalkan rekan satu timnya yaitu Valtteri Bottas di urutan kedua.
Kini, Lewis Hamilton telah mengumpulkan total 137 poin atau terpaut 17 poin dari Bottas.
Setelah menyambangi Monaco, seri F1 berikutnya akan digelar di Circuit Gilles Villeneuve, Kanada pada 7-10 Juni 2019 mendatang.