Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Gennaro Gattuso sudah angkat suara terkait keputusan akhirnya di AC Milan.
Setelah dikabarkan mengadakan pertemuan dengan CEO AC Milan, Ivan Gazidis, pada Selasa (28/5/2019), Gennaro Gattuso menyatakan mundur dari jabatan pelatih.
Gennaro Gattuso mengungkapkan perasaannnya setelah mengonfirmasi tak lagi jadi juru taktik AC Milan
Baca Juga: Alasan Perpisahan Gennaro Gattuso dan AC Milan: Tak Diizinkan Beli Pemain Mahal
"Memutuskan meninggalkan bench AC Milan adalah hal yang tak mudah, tetapi inilah keputusan yang sudah saya buat," ujar Gattuso, dikutip BolaSport.com dari La Repubblica.
"Keputusan yang saya ambil tidak bertepatan dengan momen apa pun. Ini adalah akumulasi 18 bulan saya sebagai pelatih tim yang tak akan pernah disamai oleh yang lain."
"Bulan-bulan yang saya alami penuh dengan semangat dan tak terlupakan," ucap Gattuso menambahkan.
Baca Juga: Tinggalkan AC Milan, Gattuso dan Giampaolo Tukar Nasib?
L'addio di Ringhio Gattuso al Milan: una società che ha sbagliato tutto, con troppe belle figure in tribuna... Ne parliamo in #Bloooog! su @repubblica https://t.co/SHqOUrarFF pic.twitter.com/qBeL08CJM3
— Fabrizio Bocca (@fabriziobocca1) 28 May 2019
Pria berumur 41 tahun ini juga mengaku cukup baginya menukangi I Rossoneri, meski kontraknya masih tersisa dua musim lagi.