Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Batal Gabung Timnas Argentina Gara-gara Kabut

By Ade Jayadireja - Rabu, 29 Mei 2019 | 03:15 WIB
Lionel Messi berbicara kepada rekan-rekan setimnya saat timnas Argentina menghadapi Venezuela dalam laga persahabatan di Stadion Wanda Metropolitano, Spanyol, 22 Maret 2019. (TWITTER.COM/FOXSOCCER)

BOLASPORT.COM - Timnas Argentina menjalani latihan jelang Copa America 2019 tanpa Lionel Messi.

Sebanyak 16 pemain ikut serta dalam sesi latihan timnas Argentina di Buenos Aires, Selasa (28/5/2019).

Lionel Messi tidak bisa bergabung karena terkendala cuaca.

Baca Juga: 3 Alasan Membenci Lionel Messi, Suka Hina Pemain Lawan dan Curang

Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, pemilik lima Ballon d'Or itu mengalami penundaan penerbangan karena langit Buenos Aires diselimuti kabut tebal.

Lionel Messi bertolak dari kampung halamannya di Rosario menuju ibu kota Argentina.

Bukan cuma Messi yang berhalangan hadir dalam pemusatan latihan La Albiceleste.

Franco Armani, Exequiel Palacio, Matias Suarez, Esteban Andrada, dan Juan Foyth juga belum bergabung karena masih membela klub masing-masing.

Baca Juga: Sepatu Robek Antarkan Aston Villa Promosi ke Premier League

Baca Juga: 7 Statistik Dahsyat Lionel Messi pada Liga Spanyol 2018-2019

Copa America akan bergulir di Brasil pada 14 Juni sampai 7 Juli mendatang.

Argentina tergabung di Grup B bersama Kolombia, Paraguay, dan Qatar.

Negara yang disebut terakhir memang bukan dari Amerika Latin, tetapi tampil sebagai tim undangan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P