Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dibalik kesuksesan Chelsea menjuarai Liga Europa 2018-2019 terdapat satu catatan bagi klub asal London Utara tersebut.
Chelsea berhasil menyabet gelar Liga Europa setelah berhasil mengalahkan Arsenal di partai puncak.
The Blues mampu menang telak atas rival sekota mereka itu dengan skor 4-1 pada pertandingan final Liga Europa di Stadion Baku, Azerbaijan, Rabu (29/5/2019).
Empat gol yang bersarang ke gawang The Gunners dicetak oleh dua gol Eden Hazard dan masing-masing satu gol oleh Olivier Giroud dan Pedro.
Baca Juga: Chelsea Sukses Juara Liga Europa, David Luiz: Sarri Luar Biasa!
Menariknya, keberhasilan Chelsea merengkuh trofi Liga Europa musim ini menorehkan catatan tersendiri khususnya bagi para pemain tim lokal asal Inggris.
Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Chelsea menjadi tim pertama yang sukes di gelaran kompetisi antarklub Eropa tanpa pemain lokal asli mereka dalam susunan pemain yang diturunkan di final Liga Europa.
Catatan tersebut juga pernah ditorehkan oleh Inter Milan pada final Liga Champions 2009-2010.
Inter Milan yang notabene klub Italia, justru tidak memasang satu pun pemain asal Negeri Pizza saat melawan Bayern Muenchen pada partai final Liga Champions musim itu.