Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bursa transfer musim panas akan segera dibuka dan Real Madrid diprediksi akan mendatangkan beberapa pemain bintang dari klub Liga Inggris.
Liga Inggris saat ini menjadi liga kelas wahid berkat pendapatan tertinggi di dunia.
Pendapatan tertinggi di liga berimbas pula pada dana besar yang disediakan oleh klub-klub Liga Inggris, tercermin dalam gaji para pemain yang dibayarkan oleh klub.
Namun, para pemain top akan mencari gaji yang lebih tinggi dari rekan-rekannya di klub jika ada klub yang berani membayar mereka lebih tinggi dari klub mereka saat ini.
Baca Juga: Final Liga Europa - Musim Terindah bagi Eden Hazard di Chelsea
Real Madrid menjadi salah satu klub yang menikmati pembelian pemain top dari Liga Inggris selama bertahun-tahun.
Setidaknya, 23 pemain dari Liga Inggris sudah pernah didatangkan oleh El Real dan menjadikan mereka sebagai legenda klub.
Cristiano Ronaldo menjadi bukti nyata berkat kehebatannya selama hampir 10 tahun mengabdi Real Madrid.
Di luar megabintang asal Portugal itu, masih ada nama-nama seperti Ruud van Nistelrooy, David Beckham, Steve McManaman, Luka Modric, Ricardo Carvalho, Xabi Alonso dan Alvaro Arbeloa.
Baca Juga: Bangun Jurassic Park, Publik Kanada Dukung Penuh Toronto Raptors
Jonathan Woodgate, Thomas Gravesen, dan Michael Owen juga menjadi bagian dari pembelian mereka tetapi nasibnya tidak seperti nama-nama yang disebutkan tadi.
Pada bursa transfer musim panas ini, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, setidaknya terdapat 4 pemain bintang Liga Inggris yang dapat direkrut oleh Real Madrid.
1. Eden Hazard
Isu kepindahan Eden Hazard ke Real Madrid terus kencang diberitakan oleh media Inggris dalam satu musim terakhir.
Kabar terbaru, winger asal Belgia tersebut telah mengungkapkan salam perpisahan kepada tim seusai menghantarkan Chelsea menjuarai Liga Europa musim ini.
Baca Juga: Final Liga Europa - Sabet Juara, Chelsea Mencetak Rekor Langka
Kontrak Hazard bersama Chelsea sendiri akan berakhir tahun depan dan sang pemain telah menolak untuk menandatangani perpanjangan kontrak baru.
Hazard menjadi salah satu incaran pelatih Zinedine Zidane guna membangkitkan era Los Galacticos baru.
Chelsea dikabarkan meminta 140 juta euro (sekitar 2,2 triliun rupiah) kepada Madrid.
2. Paul Pogba
Paul Pogba merupakan salah satu pemain favorit pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
Baca Juga: Libur Lebaran, Ada Warning Keras dari Milomir Seslija ke Pemain Arema
Isu hengkangnya Pogba dari Manchester United berhembus ketika sang pemain terlibat perselisihan dengan Jose Mourinho pada musim 2017-2018.
Sempat membaik saat ditangani oleh Ole Gunnar Solskjaer pada awal 2019, tetapi inkonsistensi permainan terus mendera pemain asal Prancis tersebut.
Spekulasi beredar bahwa sang agen, Mino Raiola sedang membuat rencana kepindahan Pogba agar membuat sang pemain dapat hijrah ke Madrid pada bursa transfer musim ini.
Manchester United membanderol Pogba dengan harga 100 juta euro (sekitar 1,6 triliun rupiah).
Semenjak didatangkan oleh Tottenham Hostpur dari Ajax Amsterdam pada 2013, Christian Eriksen telah menjelma menjadi playmaker terbaik di Liga Inggris.
Baca Juga: Derita Masalah Pencernaan, Kiki Bertens Mundur dari French Open 2019
Kemampuan pemain berusia 27 tahun tersebut terlihat dalam memberikan operan saat mengatur serangan dan eksekusi bola mati.
Namun, sejak bergabung dengan The Lilywhites, Eriksen belum pernah memenangkan gelar bergengsi dalam kariernya.
Kontrak Eriksen bakal habis pada musim panas 2020 dan ada beberapa rumor bahwa Spurs bakal lebih memilih mendapat uang daripada kehilangan dengan gratis.
Real Madrid siap merogoh kocek setidaknya hingga 140 juta pound (sekitar 2,6 triliun rupiah) untuk meminang Eriksen.
4. Sadio Mane
Sadio Mane menjelma menjadi pemain yang garang di depan gawang semenjak membentuk trio bersama Mohamed Salah dan Roberto Firmino di Liverpool.
Baca Juga: Juara Liga Europa, Sarri Klaim Dirinya 'Bejo' Bisa Melatih Chelsea
Musim ini, Sadio Mane bersama Mohamed Salah berbagi penghargaan Sepatu Emas Lig Inggris berkat torehannya dalam urusan membobol gawang.
Mane sanggup mengemas 22 gol di Liga Inggris, prestasi tertingginya bersama Liverpool.
Nama winger asal Senegal tersebut dapat menjadi opsi menarik untuk menarik andaikata Hazard batal bergabung dengan mereka pada bursa transfer musim panas ini.
Manajemen Liverpool kabarnya membanderol Mane dengan harga 200 juta pound (sekitar 3,7 triliun rupiah).