Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasihat Bijak dari Mantan Presiden AS ke-44 terkait Lionel Messi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 30 Mei 2019 | 15:00 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Penampilan megabintang Lionel Messi tak luput dari pandangan orang-orang terkenal di dunia, tak terkecuali oleh politisi.

Lionel Messi bersama tim nasional Argentina dianggap gagal total pada ajang Piala Dunia 2018 lalu.

Terseok-seok di kualifikasi grup, timnas Argentina harus tersingkir oleh Prancis pada babak 16 besar.

Pada gelaran sebelumnya, Argentina sebenarnya berpeluang menjadi juara kala tampil di final untuk berhadapan dengan Jerman.

 Baca Juga: Jelang Lebaran, Klub Malaysia Ini Beri THR Berupa Pelunasan Utang Gaji

Namun, gol tunggal Mario Goetze pada babak perpanjangan waktu, membuyarkan mimpi Messi cs untuk meraih trofi ketiga Piala Dunia.

La Albiceleste juga mengalami nasib buruk di ajang Copa America setalah kalah beuntun oleh Cile pada tahun 2015 dan 2015.

Penampilan buruk Argentina bersama Messi, turut mengundang perhatian mantan presiden Amerika Serikat ke-44, Barack Obama.

Barack Obama memberikan wawancara terkait sepak bola dalam sebuah acara di Bogota untuk penggalangan dana bagi penderita eksim.

Baca Juga: Maurizio Sarri dan Deretan Pelatih Italia yang Sukses bersama Chelsea

Pria berusia 57 tahun tersebut memberikan masukannya untuk Messi.

"Meski seseorang kita anggap cerdas, mereka tetap bekerja dengan orang lain untuk mengembangkan dirinya," kata Obama dikutip BolaSport.com dari Goal.

"Sekalipun Messi tampil gemilang, tim nasional Argentina bermasalah dengan pencapaiannya di Piala Dunia."

"Saran saya kepada kaum muda adalah kita harus mengakui sedikit orang yang mampu mencapai hal-hal luar biasa secara individu," ujar Obama menambahkan.

Baca Juga: VIDEO - Bawa Chelsea Juara, Giroud Sampaikan Pesan ke Arsenal

Nasihat tersebut diberikan Obama terkait keikutsertaan Messi jelang persiapan Copa America di Brasil.

Argentina masuk dalam grup B, tergabung bersama Kolombia, Paraguay, dan Qatar.

Di level klub, Messi mendapatkan penghargaan sepatu emas setelah sanggup mengemas 36 gol dalam satu musim.

Baca Juga: AC Milan Ogah Beli, Chelsea Tawarkan Bakayoko ke Inter Milan

Seperti diketahui, Messi merupakan sosok utama untuk kesuksesan Barcelona dalam satu dekade terakhir.

Meski akan beranjak 32 tahun, dalam hal urusan membobol gawang lawan, Messi masih dinilai bertaji.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Final NBA 2019 akan mempertemukan juara Wilayah Barat, Golden State Warriors, dan kampiun Wilayah Timur, Toronto Raptors. Berbeda dengan Warriors yang mencapai final kelima dalam lima musim beruntun, final musim ini menjadi yang pertama bagi Raptors sejak bergabung dengan NBA pada tahun 1995. Meski kalah pamor soal jumlah keberhasilan menembus seri final, Raptors punya modal dua kemenangan atas Warriors pada musim reguler NBA 2018-2019. Siapa yang bakal jadi juara NBA 2019? Saksikan rangkaian laga seri final NBA 2019 mulai Kamis (30/5/2019) waktu setempat atau Jumat (31/5/2019) waktu Indonesia. #nba #goldenstatewarriors #torontoraptors #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P