Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Danilo Petrucci membahas soal masa depannya di tim Mission Winnow Ducati yang gencar di beritakan.
Danilo Petrucci tiba di tim Mission Winnow Ducati tahun ini setelah empat musim membela tim satelitnya yaitu Pramac Racing.
Namun, kontrak Danilo Petrucci yang akan habis pada akhir musim 2019 ini membuat berbagai spekulasi bermunculan.
Salah satu spekulasi yang berkembang adalah kursi Danilo Petrucci di Mission Winnow Ducati sedag terancam oleh pembalap Pramac Racing, Jack Miller, yang saat ini juga mengincarnya.
Petrucci sendiri mengaku saat ini sedang berusaha menunjukkan bahwa dirinya pantas untuk mendapat perpanjangan kontrak dari tim Mission Winnow Ducati.
"Jelas, saya tidak punya kontrak untuk tahun depan. Namun, saya masih mencoba untuk mendapatkannya dengan melakukan yang terbaik secara tenang," kata Petrucci yang dikutip BolaSport.com dari Motorsport.
Pembalap yang akrab disapa Petrux itu juga menyatakan kesetiaannya kepada tim Mission Winnow Ducati.
Petrucci mengaku bahwa saat ini dirinya tidak memiliki alternatif berupa tim lain yang akan dia bela ketika tak mendapatkan kontrak baru.
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Italia 2019 - Rossi Jeblok, Muridnya Jadi yang Tercepat
Bahkan, Petrucci secara tersirat mengaku bisa saja memutuskan pensiun dini di usia 29 tahun apabila tidak diberi perpanjangan kontrak oleh timnya.
"Saya ingin balapan di tim ini bertahun-tahun (ke depan). Jika tidak memungkinkan, saya harus membuat catatan soal itu dan mungkin melakukan hal lainnya, karena tidak ada alternatif lain," tutur Petrucci.
"Secara fisik tidak ada tempat lain di grid MotoGP. Saya ingin melakukan yang terbaik dan jika Ducati mengatakan kepada saya bahwa mereka tak ingin memperpanjang kontrak saya untuk 2020, saya masih akan senang."
"Namun jika saya tidak bisa tampil apik dengan motor ini, bukan berarti saya bisa melakukan lebih baik dengan motor lain. Jadi mungkin saya akan mencari hal lain untuk hidup saya, kata dia memungkasi.
Baca Juga: Berbekal Memori Buruk, Marc Marquez Akan Analisis Lawannya di Mugello
Danilo Petrucci sendiri saat ini sedang berada di Sirkuit Mugello untuk menjalani seri MotoGP Italia 2019.
Seri MotoGP Italia 2019 dilangsungkan pada 31 Mei-2 Juni.
Kisah Valentino Rossi, Batal Jadi Pembalap Jika Mengaku Fan Sampdoria https://t.co/Ow44GicYgn
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 29, 2019