Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Moto2 Italia 2019 - Adik Marc Marquez Menang, Adik Valentino Rossi Kedua

By Bayu Nur Cahyo - Minggu, 2 Juni 2019 | 19:10 WIB
Alex Marquez saat merayakan podium GP Belanda. (DOK. MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Seri balapan Moto2 Italia 2019 sudah berakhir dan pembalap Marc VDS, Alex Marquez, berhasil menjadi pemenangnya.

Alex Marquez sukses meraih podium tertinggi pada balapan Moto2 Italia 2019 setelah tampil dominan sejak pertengahan balapan.

Adik dari Marc Marquez itu mengalahkan adik Valentino Rossi yaitu Luca Marini yang merupakan pembalap Sky Racing Team VR46.

Adapun, Luca Marini berada di posisi runner-up dan Thomas Luthi (tim Dynavolt Intact GP) berada di posisi ketiga.

Jalannya balapan

Start dari posisi ketiga, Alex Marquez mampu mempertahankan posisinya tersebut hingga mencapai lap kelima.

Sementara itu, Luca Marini yang start di posisi keempat membuntuti Alex Marquez di urutan keempat.

Alex Marquez kemudian berhasil menggeser posisi pertama dari Thomas Luthi dan kini adik Marc Marquez itu memimpin saat balapan berjalan sembilan putaran.

Baca Juga: Valentino Rossi Tak Bisa Selalu Janjikan Adanya Keajaiban Saat Balapan

Alex Marquez terus memimpin dari lap kesembilan, sementara itu Luca Marini mulai berduel dengan Thomas Luthi untuk posisi kedua.

Akhirnya, Luca Marini berhasil menyalip Thomas Luthi pada lap ke-13 dan mampu dia pertahankan hingga akhir balapan.

Berikut hasil lengkap Moto2 Italia 2019, Minggu (2/6/2019).

Pos. Poin Pembalap Tim
1 25 Alex MARQUEZ EG 0,0 Marc VDS
2 20 Luca MARINI SKY Racing Team VR46
3 16 Thomas LUTHI Dynavolt Intact GP
4 13 Lorenzo BALDASSARRI FLEXBOX HP 40
5 11 Augusto FERNANDEZ FLEXBOX HP 40
6 10 Enea BASTIANINI Italtrans Racing Team
7 9 Jorge NAVARRO MB Conveyors Speed Up
8 8 Marcel SCHROTTER Dynavolt Intact GP
9 7 Sam LOWES Federal Oil Gresini Moto2
10 6 Fabio DI GIANNANTONIO MB Conveyors Speed Up
11 5 Mattia PASINI Petronas Sprinta Racing
12 4 Xavi VIERGE EG 0,0 Marc VDS
13 3 Remy GARDNER ONEXOX TKKR SAG Team
14 2 Tetsuta NAGASHIMA ONEXOX TKKR SAG Team
15 1 Brad BINDER Red Bull KTM Ajo
16   Jorge MARTIN Red Bull KTM Ajo
17   Dominique AEGERTER MV Agusta Idealavoro Forward
18   Andrea LOCATELLI Italtrans Racing Team
19   Bo BENDSNEYDER NTS RW Racing GP
20   Lukas TULOVIC Kiefer Racing
21   Philipp OETTL Red Bull KTM Tech 3
22   Steven ODENDAAL NTS RW Racing GP
23   Marco BEZZECCHI Red Bull KTM Tech 3
24   Dimas EKKY PRATAMA IDEMITSU Honda Team Asia
25   Xavi CARDELUS Sama Qatar Angel Nieto Team
Gagal Finis
    Joe ROBERTS American Racing KTM
    Jake DIXON Sama Qatar Angel Nieto Team
    Simone CORSI Tasca Racing Scuderia Moto2
    Nicolo BULEGA SKY Racing Team VR46
    Stefano MANZI MV Agusta Idealavoro Forward
    Teppei NAGOE IDEMITSU Honda Team Asia
    Iker LECUONA American Racing KTM

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P