Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juara bertahan Rafael Nadal tak ingin jemawa meski sudah berhasil memijak babak perempat final turnamen Grand Slam French Open 2019.
Peluang Rafael Nadal untuk merebut gelar juara ke-12 pada French Open kian terbuka lebar setelah melewati hadangan petenis asal Argentina, Juan Ignacio Londero.
Pemain unggulan kedua itu menyingkirkan Londero berkat kemenangan straight set dengan skor 6-2, 6-3, 6-3 di lapangan Philippe-Chatrier, Roland Garros, Paris, Prancis, Minggu (2/6/2019) waktu setempat.
Dengan hasil tersebut, Nadal pun kini memiliki 90 kemenangan selama tampil pada French Open.
Selain itu, Nadal juga sukses mencapai perempat final ke-13 di Roland Garros.
Kendati kian dekat untuk mempertahankan gelar dan menorehkan catatan personal yang impresif, Rafael Nadal enggan merasa jemawa ketika ditanya mengenai peluangnya menjuarai French Open 2019.
"Apa yang terjadi di sini adalah sesuatu yang benar-benar tidak dapat dipercaya. Saya tidak tahu apakah saya bisa berhasil di masa depan atau tidak," ucap Nadal yang dilansir BolaSport.com dari laman ATP.
Petenis berusia 32 tahun itu menegaskan bahwa dia akan fokus menampilkan permainan bagus untuk melangkah ke babak selanjutnya.
Terlebih jika mengingat setiap pertandingan yang dimainkan di Roland Garros adalah pertandingan sulit.
Baca Juga: Australian Open 2019 - Kalah dari China dan Jepang, Indonesia Cuma Punya 8 Unggulan
"Saya hanya ingin mencoba untuk melakukan yang terbaik agar bisa berkompetisi dengan baik pada turnamen ini dan untuk memberi diri saya sendiri kesempatan untuk berada di sini hari ini," tutur Nadal.
"Sekarang, saya akan menghadapi pertandingan yang sulit melawan Kei (Nishikori) atau Benoit (Paire). Itulah tujuan saya sekarang. Namun tentu saja 11 gelar yang saya raih di sini sudah merupakan sesuatu yang sangat sulit saya percayai," ucap Nadal lagi.
Selain berstatus juara bertahan, Rafael Nadal juga datang ke Roland Garros dengan bekal titel kampiun Rome Masters 2019 yang digelar sepekan sebelum French Open.
Saat itu, Nadal mengalahkan pemain nomor satu dunia asal Serbia, Novak Djokovic, pada partai final.
View this post on InstagramImpian @trentarnold66 yang terwujud. . #Liverpoolfc #championsleague #ligachampions
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on