Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam lingkaran pasangan ganda campuran Negeri Jiran, Tan/Lai cuma kalah peringkat dari Chan Peng Soon/Goh Liu Ying dan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.
Saat ini, Chan/Goh berada di urutan kelima dunia, sementara Goh/Lai menempati peringkat ke-13 dunia.
Tan Kian Meng/Lai Pei Jing berpeluang mendekati atau bahkan melewati peringkat dunia Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie setelah kompatriot mereka itu memutuskan absen dari Australian Open 2019.
Andai Tan/Lai mampu meraih gelar juara, maka poin peringkat mereka akan bertambah, sementara Goh/Lai tidak.
Goh/Lai batal tampil di Negeri Kangurus setelah Goh mengalami cedera hamstring.
Baca Juga: Hasil Final NBA 2019 - Jinakkan Raptors, Warriors Samakan Kedudukan
"Kian Meng dan saya selalu fokus menjaga performa kami. Meskipun kami belum tampil baik pada beberapa turnamen terakhir, kami masih jauh dari penampilan terbaik kami," ucap Lai Pei Jing.
"Selalu ada ruang untuk mengembangkan diri dan itu hanya permulaan untuk menghadapi periode kualifikasi Olimpiade," tutur dia.
"Semua lawan akan mulai menganalisis permainan kami. Bukan hanya perkara skill, kami juga harus fit dan kuat secara mental," kata Lai lagi.
Pada Australian Open 2019, Malaysia akan diwakili dua pasangan pada nomor ganda campuran.
Selain Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, duet Chan Peng Soon/Goh Liu Ying juga bakal turun.
Seperti Tan/Lai, Chan/Goh dijadwalkan memulai perjuangan mereka di Quaycentre, Sydney, Australia, dengan menghadapi pemain kualifikasi.
Putra Mendiang Jose Antonio Reyes akan Bergabung ke Real Madrid https://t.co/TFNkFaoGTq
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 3, 2019