Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara Liga Champions, 3 Pemain Liverpool Layak Meraih Ballon d'Or

By Pradipta Indra Kumara - Senin, 3 Juni 2019 | 17:03 WIB
Kesuksesan Liverpool juara Liga Champions membuat 3 pemainnya dinilai layak memenangi Ballon d'Or. (TWITTER.COM/ITVNEWS)

BOLASPORT.COM - Kesuksesan Liverpool meraih gelar Liga Champions musim ini membuat beberapa pemainnya disebut layak meraih Ballon d'Or.

Musim ini Liverpool sukses meraih gelar Ballon d'Or setelah mengalahkan Tottenham Hotspur 2-0 pada laga final.

Penampilan pemain-pemain Liverpool pada kompetisi musim ini menjadi sorotan.

Skuat asuhan Juergen Klopp dinilai tampil mengesankan, meski hanya mampu memenangi Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Jasa Besar Philippe Coutinho Membantu Liverpool Juara Liga Champions

Di Liga Inggris, Liverpool juga hanya terpaut 1 poin dari Manchester City yang menjadi juara.

Berkat penampilan musim ini, beberapa pemain disebut layak merebut Ballon d'Or.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, setidaknya ada 3 pemain yang disebut layak meraih Ballon d'Or.

Ketiga pemain tersebut merupakan pemain kunci Liverpool musim ini, termasuk di Liga Champions.

Baca Juga: 5 Hal Menarik dari Parade Kemenangan Liverpool - Juergen Klopp Nyaris Jatuh hingga Van Dijk Jadi Presenter

Mereka adalah Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Virgil van Dijk.

Mohamed Salah dan Sadio Mane merupakan tumpuan lini serang Liverpool.

TWITTER.COM/ZYITEGADGETS
Virgil van Dijk dan Alisson Becker saling memberikan salam seusai pertandingan Liverpool melawan Tottenham pada final Liga Champions, 1 Juni 2019.

Sedangkan Virgil van Dijk menjadi tembok kokoh pertahanan Liverpool musim ini.

Mohamed Salah total mencetak 27 gol musim ini dalam 52 laga di semua kompetisi.

Sedangkan Sadio Mane mencetak 26 gol dalam 50 laga di semua kompetisi.

Baca Juga: VIDEO - Penyebab Gol Penalti Liverpool ke Gawang Tottenham Hotspur

Mohamed Salah dan Sadio Mane juga menjadi top scorer Liga Inggris bersama Piere-Emerick Aubameyang.

Sementara itu Van Dijk yang menjadi bek tangguh Liverpool berpeluang menambah gelar jika sukses memenangkan UEFA Nations League bersama timnas Belanda.

TWITTER @CHAMPIONSLEAGUE
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, mencetak gol di final Liga Champions kontra Tottenham Hotspur, Sabtu (1/6/2019) di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid.

Ketiga pemain tersebut juga dinilai menjadi kandidat kuat peraih Ballon d'Or berkat penampilan mereka.

Khusus untuk Van Dijk, ia berpeluang menjadi bek pertama yang memenangi Ballon d'Or setelah Fabio Cannavaro pada tahun 2006.

Baca Juga: Putra Mendiang Jose Antonio Reyes akan Bergabung ke Real Madrid

Meski begitu ketiga pemain Liverpool tersebut memiliki saingan kuat.

Lionel Messi juga dinilai layak memenangi Ballon d'Or berkat penampilannya bersama Barcelona.

Baca Juga: Liverpool Juara Liga Champions Sekaligus Ikuti Jejak Bayern Muenchen

Messi mampu memenangi Liga Spanyol dan Copa del Rey bersama Barcelona.

Selain itu Messi juga menjadi top scorer Liga Spanyol musim 2018-2019.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

1977, 1978, 1981, 1984, 2005, 2019.... dan masih akan terus mengoleksi gelar juara.... . #championsleague #ligachampions #Liverpoolfc

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P