Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jika Real Madrid telah resmi mendatangkan striker Eintracht Frankfurt, Luka Jovic, Manchester United berencana mendatangkan tandem si pemain.
Manchester United sedang mencari pemain baru untuk mengantisipasi hengkangnya Romelu Lukaku pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Romelu Lukaku memang tengah menjadi incaran utama Inter Milan setelah Antonio Conte menjabat sebagai pelatih.
Stiker jangkung asal Belgia itu juga sudah berniat untuk hengkang dari Old Trafford karena kesulitan bersaing dengan Marcus Rashford dan Anthony Martial.
Baca Juga: Federico Chiesa Setuju ke Juventus, Tunggu Finalisasi Penjualan Fioentina
Jika pergi, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, sudah menyiapkan satu nama pengganti sebagai opsi potensial.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, Ole Gunnar Solskjaer telah menargetkan striker Eintracht Frankfurt, Sebastien Haller untuk didatangkan andai Lukaku hengkang.
Sebastien Haller merupakan tandem Luka Jovic, yang baru saja diboyong Real Madrid pada bursa transfer ini.
Penyerang berkebangsaan Prancis itu sanggup mencetak 20 gol dan 12 assist dari 41 pertandingan di semua kompetisi.
Baca Juga: Liverpool Resmi Umumkan Kepergian Dua Pemain pada Musim Panas Ini
Man United sendiri telah mengincar Haller dalam beberapa bulan terakhir selama Eintracht Frankfurt berlaga di Liga Europa.
Masalah bujet tampaknya bukan masalah serius bagi Tim Setan Merah jika Inter resmi membeli Lukaku.
Sebab, Man United hanya mau melepas Lukaku di angka 80 juta pound (sekitar 1,45 triliun rupiah).
Adapun perkiraan nilai pasar Sebastian Haller menurut data Transfermarkt adalah 36 juta pound (Rp652 miliar).