Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Termahal Ke-6 dan 7 Man City yang Mengacau Saat Inggris Vs Belanda

By Septian Tambunan - Jumat, 7 Juni 2019 | 05:49 WIB
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, berbicara kepada Raheem Sterling (10) saat jeda laga semifinal UEFA Nations League melawan timnas Belanda di Estadio D. Afonso Henriques, Kamis (6/6/2019). (TWITTER.COM/ENGLAND)

BOLASPORT.COM - Dua pemain Manchester City berperan besar dalam kekalahan timnas Inggris dari timnas Belanda dalam laga semifinal UEFA Nations League di Estadio D. Afonso Henriques, Kamis (6/6/2019) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Pertandingan tersebut dimenangi timnas Belanda dengan skor 3-1.

Timnas Inggris sebetulnya unggul 1-0 lebih dulu.

Baca Juga: UEFA Nations League - 2 Bek Man City Ngawur, Inggris Hancur, Belanda ke Final

Striker Manchester United, Marcus Rashford, membawa Inggris memimpin lewat tendangan penalti pada menit ke-32.

Namun, Belanda mampu bangkit. Virgil van Dijk cs menyamakan kedudukan pada menit ke-73.

Bek tengah sekaligus kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt, menciptakan gol sundulan untuk mengubah skor menjadi 1-1.

Belanda kemudian menambah dua gol pada babak tambahan waktu.

Baca Juga: 10 Meme Kocak Hina John Stones dan Kyle Walker yang Jadi Trending Topic