Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya Soal Kepindahan De Ligt ke Barcelona, Begini Jawaban De Jong

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 7 Juni 2019 | 14:00 WIB
Frenkie de Jong dan Matthijs de Ligt merupakan dua pemain Ajax Amsterdam yang turut membela Belanda saat melawan Inggris pada semifinal UEFA Nations League (TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL)

BOLASPORT.COM - Gelandang tengah Ajax Amsterdam dan Belanda, Frenkie de Jong, memberikan jawaban menarik saat ditanya mengenai masa depan rekannya, Matthijs de Ligt.

Matthijs de Ligt seakan menjadi fenomena pada bursa transfer musim panas ini.

Usianya baru 19 tahun tetapi prestasi yang ia torehkan pada musim 2018-2019 dianggap tidak mencerminkan usianya saat ini.

Wonderkid Ajax itu mampu mempersembahkan dua gelar domestik bagi Ajax musim ini dan meloloskan tim ke semifinal Liga Champions.

 Baca Juga: Piala Dunia U-20 2019 - Jadwal Lengkap Perempat Final, Dimulai Malam Ini

Alhasil, kapten Ajax itu memikat banyak klub-klub besar Eropa seperti Barcelona, Real Madrid, Juventus, Manchester City, Manchester United, Paris Saint-Germain, dan Liverpool.

Juara Liga Spanyol musim ini, Barcelona, menjadi klub yang paling getol untuk memboyong bek tengah itu setelah keberhasilan mendatangkan rekannya, Frenkie de Jong.

Selepas pertandingan Belanda melawan Inggris selesai, De Jong lantas memberikan jawaban saat ditanya oleh wartawan mengenai peluang bergabung rekannya di Ajax itu pada musim depan.

"De Ligt harus memutuskan masa depannya sendiri," kata De Jong dikutip Barcelona dari GOAL.