Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Australian Open 2019 - Praveen/Melati Ungkap Kunci Kemenangan Kontra Wakil Jepang

By Nestri Yuniardi - Sabtu, 8 Juni 2019 | 19:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, tampil pada partai kelima melawan Inggris pada penyisahan pertama Grup 1 B pada Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center, Nanning, China, Minggu (19/5/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berhasil memijak babak final Australian Open 2019 setelah mengalahkan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).

Tiket final Australian Open 2019 direbut oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti setelah mereka menang atas ganda campuran unggulan kedua tersebut lewat pertarungan rubber game, 21-13, 12-21, 21-17.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pun menyebut bahwa mereka telah mempersiapkan diri dalam menghadapi Watanabe/Higashino.

Baca Juga: Pelatih Lee Chong Wei Minta Semua Pihak untuk Sabar

Belajar dari pertemuan sebelumnya, Praveen/Melati mengaku untuk tidak mau meladeni permainan adu drive panjang yang dinilai mereka menjadi keunggulan pasangan Jepang tersebut.

"Kami sudah pernah bertemu mereka, mereka banyak bermain drive-drive panjang, jadi kami hindari permainan seperti ini karena ini memang keunggulan mereka," jelas Melati, yang dilansir BolaSport.com dari BadmintonIndonesia.org.

Baca Juga: Rekap Australian Open 2019 - Anthony Ginting Akan Berebut Gelar Juara dengan Jonatan Christie

"Kami banyak mencoba untuk ungguli lawan dari permainan depan, jadi kami banyak dapat kesempatan untuk menyerang,"

"Yang paling utama, kuncinya adalah percaya sama partner dan terus jaga komunikasi di lapangan,"

"Kami juga sudah tahu di mana kelemahan mereka, jadi tadi kami terus incar di situ dan ini membuat kami bisa mengalahkan mereka hari ini," ucap dia melanjutkan.

Dengan kemenangan tersebut, Praveen/Melati kini semakin unggul atas pasangan Jepang lantaran sudah mengantongi dua kemenangan dalam dua pertemuan mereka.

Pada pertemuan sebelumnya di Malaysia Masters 2018, Praveen/Melati juga memetik kemenangan dari Watanabe/Higashino lewat dua gim langsung 25-23, 21-16.

Baca Juga: Hasil Australian Open 2019 - Jonatan ke Final, Indonesia Pastikan Satu Gelar Juara

Sementara itu pada babak final Australian Open 2019 yang akan bergulir pada besok Minggu (9/6/2019), Praveen/Melati bakal melawan unggulan kesatu asal China, Wang Yilyu/Huang Dongping.

Laga final tersebut sekaligus akan menjadi partai ulangan babak final India Open 2019, Maret lalu. Namun, kala itu, Praveen/Melati tunduk dua gim langsung 13-21, 11-21.

Rekor pertemuan Praveen/Melati dengan Wang/Huang memang tak terlalu apik dengan catatan 0-4.

Baca Juga: Hasil Australian Open 2019 - Greysia/Apriyani Gagal ke Final

Kendati demikian, andai Praveen/Melati mampu mempertahankan level permainan mereka selama bertanding pada Australian Open 2019, bukan tidak mungkin mereka akan berhasil revans kepada Wang/Huang.

"Di babak final, pasti lawan yang dihadapi lebih berat dari semifinal. Wang/Huang mainnya rapi, mereka kuat dan jarang membuat kesalahan sendiri," kata Melati.

"Yang penting itu dari penampilan kami, main semaksimal mungkin dan all out, kan kami sudah beberapa kali juga ketemu mereka, kami akan berusaha menikmati permainan," kata Melati memungkasi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Frenkie de Jong mencatatkan rekor impresif ketika Belanda mengalahkan Inggris dengan skor 3-1 pada laga semifinal UEFA Nations League. . #frenkiedejong #belanda #inggris #uefanationsleague #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P