Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Mauro Icardi, Napoli Mesti Persembahkan Dua Pemain untuk Inter

By Henrikus Ezra Rahardi - Minggu, 9 Juni 2019 | 06:45 WIB
Agen sekaligus istri Mauro Icardi, Wanda Nara, menegaskan bahwa Icardi tidak punya niatan sama sekali untuk hengkang dari Inter Milan. (twitter.com/TransferChanger)

BOLASPORT.COM - Inter Milan dikabarkan meminta dua pemain sebagai pemulus transfer penyerang asal Argentina, Mauro Icardi, ke Napoli.

Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, dikabarkan siap hengkang.

Hal itu mengemuka setelah allenatore baru Inter, Antonio Conte, menginginkan sang penyerang untuk segera keluar dari klub.

Selain itu, hubungan Icardi dan Inter yang terus memburuk pasca dicopotnya ban kapten mantan pemain Sampdoria tersebut jadi penyebab lain rumor terus berkembang.

Baca Juga: Diisukan Akan Dijual, Gareth Bale Minta Bertahan di Real Madrid

Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, runner-up Liga Italia musim 2018-2019, Napoli, dikabarkan jadi peminat serius Icardi pada musim panas 2019.

Inter Milan dilaporkan telah merespons ketertarikan Il Partenopei untuk memboyong penyerang berusia 26 tahun.

Namun, Inter Milan dikabarkan menginginkan Piotr Zielinski dan Fabian Ruiz dalam kesepakatan transfer.

Baca Juga: Ultimatum Inter Milan ke Mauro Icardi, Keluar atau Cuma Jadi Pajangan